Wah, Kawula Muda penasaran gak sih sama hasil akhirnya?
Tesla dikabarkan sedang mengembangkan robot berbentuk manusia dan akan memiliki prototipe pada tahun depan. Tentunya, kehadiran robot ini akan menjadi sebuah pengalaman baru dari Tesla.
Elon Musk selaku CEO dari Tesla mengatakan bahwa robot yang memiliki code name “Optimus” itu akan menjadi robot yang ramah. Ia juga mengatakan bahwa pekerjaan fisik akan menjadi sebuah pilihan di masa depan mengingat robot ini juga dapat melakukannya.
“(Robot) ini pada dasarnya akan mulai berurusan dengan pekerjaan yang membosankan, berulang, dan berbahaya,” kata Musk di acara AI Day pada Kamis (19/08/2021).
Musk juga telah mendeskripsikan ciri-ciri dari Optimus ini. Dengan tinggi 5 kaki 8 inci (sekitar 172 cm), Optimus ini juga akan memiliki massa 125 pounds atau sekitar 56 kg.
Optimus dikatakan dapat mengangkat beban hingga 45 pounds atau sekitar 20 kg dan dapat berlari hingga kecepatan 5 mil per jam (kurang lebih 8 km/jam).
Untuk muka dari Optimus akan tampil dalam sebuah layar yang sudah disematkan. Nantinya, Musk mengatakan bahwa pada muka Optimus dapat menampilkan hal-hal yang berguna bagi pemiliknya.
Musk berharap bahwa dengan hadirnya Optimus, beberapa keperluan sehari-hari dapat dilakukan oleh robot tersebut.
“'Tolong pergi ke toko dan ambilkan saya bahan makanan berikut.' Hal semacam itu saya pikir kita bisa melakukan itu,” ungkap Musk.
Kira-kira, mungkin kayak di film-film enggak, ya, Kawula Muda?