Fitur apa lagi nih?
Apple secara resmi telah merilis produk-produk teranyar mereka termasuk seri terbaru iPhone yaitu iPhone 14 series. Peluncuran iPhone 14 series ini juga menandai debut fitur-fitur baru yang sebelumnya tidak ada di iPhone salah satunya Dynamic Island.
iPhone 14 pro dan iPhone 14 Pro Max yang merupakan teratas dari iPhone 14 series hadir dengan desain baru yang belum pernah ada sebelumnya.
Keberadaan Dynamic Island menjadi fitur yang paling disorot. Dynamic Island merupakan bagian dari desain baru iPhone 14 Pro dan Pro Max yang mana fitur ini menjadikan kamera depan dari iPhone 14 Pro dan Pro Max tampak seperti notch lebar yang mengambang. Notch ini bisa berubah bentuk menyesuaikan dengan informasi yang ditampilkan di iPhone tersebut.
Hadir dengan empat pilihan warna mulai dari space black, silver, gold, dan deep purple, iPhone 14 Pro dan Pro Max dilapisi dengan stainless steel anti karat dan kaca matte. Tersedia dalam ukuran layar mencapai 6,1 inch dan 6,7 inch untuk masing-masingnya. Keduanya juga memiliki kecerahan layar maksimal 1.600 nits yang bisa meningkat sampai menyentuh angka 2.000 nits pada malam hari. Layar keduanya juga dilengkapi dengan fitur always-on display.
Berbeda dengan iPhone 14 non-pro series yang masih menggunakan prosesor yang sama dengan iPhone 13, pada iPhone 14 Pro dan Pro Max akan dibekali dengan Apple Chipset A16 Bionic yang memiliki 16 miliar transistor dan dibangun pada infrastruktur 4nm. Adanya chipset A 16 Bionic ini akan menjadikan iPhone 14 Pro dan Pro Max sebagai smartphone yang bisa bekerja lebih cepat dengan konsumsi daya yang lebih rendah.
Pada sektor kamera, iPhone 14 Pro dan Pro Max ini dibekali dengan kamera 48 Megapixel didukung oleh fitur 2x telephoto yang bisa memudahkan pengguna untuk memotret objek jarak jauh, serta sensor squad pixel. Sensor squad pixel ini sendiri diklaim oleh Apple memiliki sensor yang lebih besar daripada iPhone Pro series sebelumnya.
Untuk ketahanan, Apple mengklaim bahwa iPhone 14 Pro dan Pro Max memiliki fitur ketahanan terdepan di industri dengan penutup depan berupa perisai keramik. Perisai ini juga diklaim lebih keras dari smartphone mana pun serta aman dan terlindung dari air dan debu.