Fitur Baru WhatsApp Bisa Meeting Online lewat Group Call 32 Orang

WhatsApp lagi produktif banget rilis fitur barunya ya!

Ilustrasi aplikasi WhatsApp. (FREEPIK)
Tue, 27 Sep 2022


Aplikasi pesan instan milik Meta, WhatsApp, baru saja meluncurkan fitur terbaru. Dengan fitur tersebut, kini pengguna dapat melakukan panggilan video grup hingga 32 peserta. 

Hal ini pun telah dikonfirmasi lewat laman resmi Facebook CEO Meta, Mark Zuckerberg. Ia menyebut WhatsApp tengah menguji panggilan video tersebut. Sebelumnya, hanya delapan orang yang dapat bergabung dengan panggilan grup tersebut. 

Ilustrasi aplikasi WhatsApp. (FREEPIK)

 

Mengutip The Verge, berbagai aplikasi sebenarnya telah menyediakan fitur untuk melakukan panggilan grup dalam jumlah besar. Sebut saja Microsoft Teams (hingga 100 orang) dan Zoom (hingga 1.000 orang). 

Terkait batasan durasi panggilan, belum ada informasi lebih lanjut yang disebut WhatsApp. Hal tersebut mengingat aplikasi lainnya yang menyediakan jasa panggilan video dengan durasi yang terbatas. 

Di sisi lain, WhatsApp juga baru saja meluncurkan fitur bernama Call Links. Lewat fitur tersebut, pengguna dapat memulai panggilan dengan lebih banyak orang. 

Pengguna hanya perlu mengirim tautan ke orang yang dituju. Setelah diklik, orang tersebut pun akan masuk ke dalam panggilan. Akan tetapi, dibutuhkan versi WhatsApp terbaru agar dapat menggunakan fitur tersebut. 

Head of WhatsApp, Will Cathcart menyatakan bahwa fitur tersebut akan diluncurkan mulai pekan ini. Namun, belum ada informasi lebih lanjut apakah fitur tersebut hanya terkhusus untuk pengguna Android maupun iOS. 

Berita Lainnya