Siap swipe right lebih banyak?
Aplikasi kencan Bumble, baru-baru ini merilis fitur terbarunya bernama “Opening Move” nih, Kawula Muda.
Dating apps dengan warna dominan kuning ini merilis fitur yang memungkinkan pengguna wanita untuk ‘move’ lebih dahulu.
Seperti yang kita tahu, di Bumble pengguna wanita diwajibkan untuk melakukan inisiatif dalam melakukan first move saat 'match' dengan pengguna lain. Sedangkan pengguna pria biasanya akan menunggu pengguna wanita memulai percakapan.
Dengan adanya fitur “Opening Move,” memungkinkan pengguna wanita untuk memilih pertanyaan cepat yang disediakan Bumble atau membuat pertanyaan sendiri yang mereka inginkan pasangan match-nya untuk menjawab.
Kemudian setelah dijawab oleh pasangan match, barulah percakapan antara kedua pihak dapat dimulai.
Di fitur “Opening Move,” pengguna dapat mengetikkan pesan khusus atau memilih dari pertanyaan Bumble yang telah disusun sebelumnya, seperti misalnya “Apa yang Anda sukai dari profil saya?” dan “Buku atau film apa yang mengubah cara berpikir Anda?”
Fitur ini bisa memfilter pengguna yang boleh jadi ga cocok saat berinteraksi dengan kita, Kawula Muda. Selain itu, fitur ini juga menjadi solusi buat pengguna yang sering bosen dengan sapaan “hai” atau “halo” yang terkesan membosankan.
Hal tersebut juga disadari oleh Dara Alsulayman, selaku senior manajer produk di Bumble,
“Kami menyadari bahwa kadang-kadang sulit untuk memulai obrolan setiap saat, jadi kami ingin mendengarkan anggota kami dalam hal ini, membantu mereka menemukan lebih banyak cara untuk membuat langkah pertama terasa sedikit lebih mudah,” ujar Dara Alsulayman, selaku senior manajer produk di Bumble, seperti dikutip dari TechCrunch, Minggu (5/5/2024).
Buat lo yang pengen coba fitur “Opening Move,” lo bisa ikuti cara-cara sebagai berikut:
- Ketuk siluet abu-abu di sudut kiri bawah layar Bumble lo.
- Klik “Edit profil” atau “Lengkapi profil saya” di bawah foto profil lo.
- Gulir ke bawah ke bagian “Opening Move”, dan ketuk “Tambahkan pertanyaan.”
- Terakhir lo bisa pilih pertanyaan atau membuat pertanyaan yang ingin lo tau jawabannya dari calon pasangan match lo.
Lo suka sama fitur baru Bumble ini, Kawula Muda?