5 Fitur di WhatsApp yang Bisa Buat Tulisan Tampak Lebih Menarik

Kawula Muda, siapa nih yang selalu pake WhatsApp untuk kebutuhan yang penting?

Ilustrasi teks di WhatsApp. (PIXABAY)
Wed, 18 Aug 2021

WhatsApp masih menjadi aplikasi chatting favorit banyak orang, karena menyediakan berbagai macam fitur dan keunggulan yang menarik.

Misalnya saja bisa mengirim pesan tanpa perlu menambahkan kontak, menikmati stiker gratis, hingga kustomisasi privasi pengguna secara detail.

Rupanya, WhatsApp juga mempunyai fitur-fitur tersembunyi yang membuat pengalaman bertukar pesan menjadi makin menyenangkan, nih.

Kita bisa memiringkan teks, mencoret teks, menebalkan teks, hingga mewarnai teks, lho! Yuk, simak cara-cara berikut yang telah dilansir CNBC Indonesia.

1. Memiringkan teks

Untuk membuat tulisan terlihat lebih menarik, kamu bisa memiringkan teks dengan mudah di kolom chat.

Sebelum kamu mengirimkan pesan, sisip simbol underscore atau garis bawah (_) di depan dan belakang kata atau kalimat, seperti ini: _teks_

Nantinya, tulisan kamu akan miring secara otomatis dan kamu pun bisa langsung mengirimnya ke teman atau saudara.

2. Menebalkan teks

Kustomisasi teks di WhatsApp. (Dok. PRAMBORS)

 

Menonjolkan beberapa kata untuk membagikan informasi tentu penting. Untuk itu, WhatsApp memudahkan kamu untuk menebalkan teks dengan format seperti berikut ini: *teks*

3. Mencoret teks

Selanjutnya, kamu pun bisa mencoret teks dengan format penulisan sebagai berikut: ~teks~

4. Membuat teks seperti tulisan mesin tik

Jika kamu membutuhkan font yang berbeda dengan font bawaan, ini bisa menjadi salah satu pilihan terbaik untuk kamu, Kawula Muda. Font bak mesin tik atau biasa dikenal dengan Monospace ini bisa kamu dapatkan secara mudah, dengan contoh penulisan: ```teks```

Namun, perlu diingat bahwa simbol tersebut merupakan backticks atau tanda petik yang berbeda dengan biasanya, nih. Pengguna iOS dan Android bisa menahan simbol tanda petik yang lama pada keyboard, kemudian simbol tersebut akan muncul dengan sendirinya. 

Oh iya, untuk memiringkan, menebalkan, mencoret, dan membuat teks Monospace ini, kamu juga bisa menggunakan cara lain, lho. Cukup block atau tekan yang lama pada teks, dan kamu akan melihat tiga pilihan yaitu Bold, Italic, Underline/Strikethrough, dan Monospace.

5. Mewarnai teks


Aplikasi pihak ketiga WhatsApp, bisa tambahkan stiker dan gaya tulisan yang berbeda. (Dok. GOOGLE PLAY STORE)

 

Sebagai pengguna aplikasi pesan singkat yang sangat terkenal, tentunya kerap menghadirkan aplikasi pihak ketiga yang membuat fitur-fitur menarik untuk bisa dipakai di aplikasi tersebut.

Itulah mengapa Fancy Text + Sticker Maker (WASticker Apps) hadir di Google Play Store, agar pengguna bisa menyajikan warna teks yang bermacam-macam, mulai dari biru, kuning, hitam, hingga merah.

Aplikasi gratis ini juga sangat mudah digunakan. Setelah kamu berhasil mengunduh aplikasi itu, pilihlah "Fancy Text" kemudian ketuk kolom putih bertuliskan "hello" di atas laman.

Ketik teks dan pilih font atau gaya tulisan sesuai keinginan kamu. Setelah itu, akan muncul tiga pilihan yaitu Copy Text, WhatsApp, dan Share Text.

Tekan WhatsApp jika kamu ingin mengirimkannya langsung ke WhatsApp, atau bisa juga dengan klik Share Text atau Copy jika kamu ingin membagikannya ke aplikasi lain.

Tak berhenti sampai di situ, aplikasi itu rupanya telah dilengkapi 50 gaya tulisan, lebih dari 30 jenis font, hingga freehand pencil untuk membuat stiker, lho, Kawula Muda!

Dari kelima fitur tersebut, mana yang paling sering kamu gunakan, nih?


Berita Lainnya