Valentino Rossi mengaku tidak bisa jauh-jauh dari MotoGP meski sudah memutuskan untuk gantung helm.
Pebalap legendaris MotoGP, Valentino Rossi, rupanya belum ikhlas pensiun dari dunia yang membesarkan namanya. Rossi mengaku tak bisa jauh dari MotoGP.
Rossi terakhir kali mengaspal pada November 2021 lalu. Setelah itu pebalap berjuluk The Doctor tersebut resmi gantung helm.
Selama dua dekade di lintasan balap membuat Rossi sulit lepas dari dunia tersebut. Tak sampai sebulan setelah pensiun, dia mengaku sudah rindu dengan suasana balap.
Alhasil, Rossi mengaku akan tetap berada dekat dengan lintasan balap. Pria berusia 42 tahun itu mengaku akan menghabiskan waktu bersama anak didiknya di VR46 Academy.
"Bersama dengan peserta di akademi, saya akan menghabiskan waktu pada akhir pekan. Sejujurnya saya belum tahu apa yang akan dilakukan pada 2022," kata Rossi.
"Yang pasti saya akan datang ke beberapa balapan. Selain itu saya juga bakal menaruh motorhome di paddock."
"Setahu saya, kami memiliki rencana di sore hari musim depan. Kami (VR46) akan menghabiskan waktu bersama di paddock," lanjutnya.
Valentino Rossi memang terkenal dekat dengan anak didiknya. Rossi kerap kali meluangkan waktu untuk bertemu mereka sebelum balapan.