Liverpool Habisi Manchester United dengan Skor 7-0

Oh Wow :)

Hasil pertandingan Liverpool dan Manchester United di Liga Inggris pada Minggu (05/03/2023) (INSTAGRAM/LIVERPOOLFC)
Mon, 06 Mar 2023


Liverpool mengalahkan Manchester United (MU) di Liga Inggris dengan skor 7-0. Adapun pertandingan tersebut berlangsung di Anfield pada Minggu (05/03/2023) kemarin, Kawula Muda!

Hasil pertandingan tersebut pun merupakan salah satu kemenangan telak dalam sejarah The Reds ketika melawan Setan Merah. Sementara itu, bagi MU, kekalahan ini merupakan kekalahan terbesar di era Premier League dan terakhir terjadi pada 1931 lalu. 

Momen perayaan Liverpool setelah mengalahkan MU di Liga Inggris (INSTAGRAM/LIVERPOOLFC)

 

Hal ini sebenarnya mengejutkan. Sebab, banyak pihak yang sebelumnya menyuarakan MU sedang berada di ambang performa gemilang. Hal itu mengingat mereka sebelumnya menjuarai Piala Liga Inggris 2021/2022. Di sisi lain, Liverpool sempat mengalami penurunan di musim ini. 

Dengan kemenangan ini, Liverpool semakin mendekati empat besar (zona Liga Champions). Dengan koleksi 42 poin, mereka berada di posisi kelima dan hanya tertinggal tiga angka dari Tottenham Hotspur di posisi empat.

Jalannya Pertandingan

Sejak awal, Liverpool langsung berusaha menekan pertahanan Manchester United. Setelah beberapa kali memiliki peluang, serangan kemudian dilancarkan oleh The Reds. 

Berikut rincian gol yang diciptakan oleh Liverpool selama pertandingan bersejarah tersebut, Kawula Muda! 



- Menit ke-43, gol pertama tercipta. Andrew Robertson melepas umpan terobosan kepada Cody Gakpo di bagian kiri. Rupanya, hal tersebut berhasil mengecoh Varane di kotak penalti. Tembakan Gakpo kemudian membuahkan hasil ketika masuk ke pojok kiri bawah gawang Man United. 1-0 untuk Liverpool. 

- Pada awal babak kedua, tepatnya pada menit ke-47, bola dikuasai oleh Harvey Elliot. Alih-alih langsung menendang bola ke gawang, ia kemudian mengumpan ke tengah kotak penalti, kawula Muda! Peluang tersebut pun dimanfaatkan dengan tembakan Darwin Nunez tepat ke arah gawang. Skor 2-0.

- Menit ke-50, Liverpool kembali melancarkan serangan. Mohamed Salah di sayap kanan memberikan bola kepada Cody Gakpo di kotak penalti. Dengan cerdik ia kemudian bisa menaklukkan David de Gea dari sudut sempit. 3-0!

Dokumentasi pertandingan MU dan Liverpool (INSTAGRAM/MANCHESTERUNITED)

 

- Pada menit ke-67, The Reds kembali menggigit Setan Merah. Kaki kanan Mohamed Salah kembali melepas tembakan ke gawang dari ujung kotak penalti. 4-0!

- Menit ke-75, Jordan Henderson dari arah kiri meluncurkan bola ke Darwin Nunez. Ia pun menanduk bola hasil umpan tersebut tepat ke dalam gawang. 5-0!

- Menit ke- 83, Mohamed Salah memanfaatkan umpan dari Roberto Firmino. 6-0!

- Pada menit ke-88, kali ini Mohamed Saleh yang memberi umpan kepada Roberto Firmino. Serangan pun langsung menembus gawang Setan Merah. Skor akhir adalah 7-0!

Mengapa Manchester United bisa kalah dari Liverpool?

Dokumentasi pertandingan MU dan Liverpool (INSTAGRAM/MANCHESTERUNITED)

 

Menanggapi kekalahan tersebut, manajer MU, Erik ten Hag angkat suara. Ia menyatakan tim asuhannya tersebut 'kehilangan akal' akibat kekalahan 7-0 dari Liverpool. Maksudnya, mereka tidak dapat mengantisipasi kelebihan dari masing-masing pemain Liverpool yang cekatan. 

"Kami tidak berpegang pada rencana, kami kehilangan akal. Kami tidak melakukan pekerjaan kami. Kami tidak mundur dan itu benar-benar tidak profesional," tuturnya seperti dikutip dari BBC.

"Ini hanya soal akal. Kami tahu Liverpool adalah tim transisi yang bagus," lanjutnya.

Ketika ditanyakan apakah kekalahan tersebut disebabkan karena rasa lelah, Erik menampik hal tersebut. Walau MU memiliki jadwal yang padat, Erik menyebut performa tim setan merah tersebut tetap tinggi pada empat maupun tujuh hari yang lalu. 

Lebih lanjut, Erik juga mengakui terkejut dengan hasil tersebut. “Ya, pasti, dan terkejut karena saya telah melihat dalam beberapa minggu dan bulan terakhir sebuah tim yang tangguh dan ditentukan dengan sikap menang."

Manchester United memang sempat mempunyai beberapa peluang bagus untuk mencetak gol. Namun, sayangnya mereka gagal untuk memanfaatkannya. Sebut saja pada menit kesembilan kala Antony melepas tembakan melengkung ke sisi kanan gawang. 

Selain itu, ada pula peluang apik di menit ke-26 kala Dalot mengumpan bola ke Bruno Fernandez, serta menit ke-33 lewat tandukan Dalot. Sayangnya, semua peluang tersebut gagal membuahkan gol bagi Setan Merah. 

Tanggapan Warganet



Menanggapi hasil tersebut, meme-meme lucu pun mulai berkeliaran luas di media sosial. 

Ada pula yang mengaitkannya dengan mantan pemain MU, Cristiano Ronaldo. Skor ‘7’ tersebut disamakan dengan nomor punggung milik sang pemain bintang yang juga nomor ‘7’. Karena itu, hasil tersebut dikatakan sebagai ‘penghormatan’ terhadap Ronaldo. Ada-ada saja ya, Kawula Muda!

Berita Lainnya