Ronaldo Senyum-senyum saat Manchester United Dikalahkan Brighton

Raut kekecewaan terlihat di wajah Ronaldo lewat senyum kecutnya

Ekspresi senyum kecewa Ronaldo saat kekalahan melawan Brighton (Twitter/idextratime)
Sun, 08 May 2022

Manchester United (MU) dipastikan absen di Liga Champions musim depan setelah kandas di Amex Stadium kandang Brighton & Hove Albion (7/5/2022) dengan skor 4-0.

Hal ini tentu saja mengecewakan banyak pihak lantaran Manchester United adalah klub besar dengan reputasi yang cemerlang.

Kekecewaan tersebut sepertinya amat dirasakan oleh mega bintang asal Portugal yang kini bermain untuk MU, Cristiano Ronaldo.

Ronaldo menjadi sorotan pasca menampilkan senyum kekecewaan saat di lapangan usai dikalahkan Brighton.

Kekecewaan Ronaldo dianggap maklum, sebab sebagai pemain yang dilabeli GOAT (Greatest of All Time) ini harus absen di kompetisi paling bergengsi di Eropa.

Cristiano Ronaldo (INSTAGRAM/CRISTIANO)

 

Sementara itu, Lionel Messi sebagai pesaing Ronaldo dipastikan akan bermain di Liga Champions, hal ini dikarenakan klub yang dibela Messi, yakni Paris Saint-Germain (PSG) saat ini memuncaki klasemen Liga Perancis dengan koleksi 79 poin dari 35 laga.

Senyum kecut Ronaldo kemudian menimbulkan banyak spekulasi mengenai pria tersebut. Isu kepindahan Ronaldo ke club lain dalam waktu dekat pun beredar.

Banyak klub raksasa yang kemudian dikaitkan dengan Ronaldo, mulai dari Manchester City, PSG hingga klub lamanya Real Madrid.

Meski sudah menginjak usia tua bagi pesepak bola Cristiano Ronaldo masih memiliki tajinya. Menurut data dari Transfer Market, musim ini ia telah mencatat 24 gol serta 6 asis di semua kompetisi bersama MU, termasuk dua kali hattrick-nya pada musim ini.

Berita Lainnya