Kira-kira berapa yaa bonus yang diberikan ke atlet?
Pemerintah telah memberikan bonus kepada para atlet Indonesia yang meraih medali SEA Games 2021. Melihat nominalnya, pasti membuat Kawula Muda tergiur, deh!
Tujuan diberikannya bonus adalah untuk para atlet yang berprestasi pada ajang SEA Games. Peraih medali untuk tiap atlet mendapatkan bonus dengan nominal besar. Pada pertandingan tahun 2019 lalu, peraih medali emas mengantongi Rp 500 juta. Sedangkan untuk medali perak, mendapatkan uang Rp 300 juta dan peraih perunggu mendapatkan Rp 150 juta.
Untuk SEA Games 2021 di Vietnam, masih belum diketahui berapa banyak jumlah yang akan diberikan oleh tiap atlet. Walau demikian, apa yang diberikan pada SEA Games 2019 lalu, bisa menjadi rujukan.
Mengetahui hal tersebut, atlet dari negara lain memberikan reaksi pada kisaran bonus atlet Indonesia dalam SEA Games 2019 lalu.
"Wow, mereka bisa langsung menjadi jutawan!" tutur atlet taekwondo Malaysia, Jason Loo Jun Wei.
Komentar dari peraih medali emas taekwondo kategori Taekwondo Poomsae ganda campuran SEA Games 2019 itu, karena ia hanya mendapatkan 20.000 ringgit Malaysia atau sekitar Rp 66 juta.
Begitu pula dengan Jeordan Dominguez, peraih medali emas kategori gaya bebas Poomsae yang hanya menerima 300.000 peso atau sekitar Rp 83 juta.
"Wah banyak sekali. Kalau begitu, saya juga mau jadi atlet Indonesia," ujar Dominguez.
Selanjutnya, ada dari atlet Vietnam, Nguyen Dinh Khoi. Dia mendapatkan 30 juta dong Vietnam atau Rp 18 juta untuk peraih emas, 20 juta dong atau Rp 12 juta, serta peraih perak 10 juta dong atau Rp 6 juta untuk perunggu.