Ketum PBSI, Agung Firman Sampurna, belum mau memberikan target untuk atlet Indonesia di Indonesia Masters 2021.
Indonesia Masters 2021 akan kembali digelar setelah sempat absen. Namun, PBSI malah enggan memberikan target untuk para atletnya.
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya yang kerap digelar di Jakarta, Indonesia Masters 2021 berlangsung di Bali. Tepatnya di Bali International Convention Center.
Pagelaran tersebut akan berlangsung pada 16 sampai 21 November nanti. Namun, pandemi Covid-19 membuat turnamen berlangsung tanpa penonton.
Anehnya, meski digelar di kandang sendiri, PBSI enggan mematok target. Menurut Ketum PBSI, Agung Firman Sampurna, hal itu karena ingin mengevaluasi kondisi para pemainnya.
"Saya harus evaluasi dulu kondisi terakhir teman-teman. Sudah tentu kami ingin sukses penyelenggaraan dan prestasi," tutur Agung.
"Akan tetapi harus dipahami kita baru saja mendapatkan salah satu simbol supremasi dunia (Piala Thomas) dan atlet junior sudah berhasil juga menjuarai turnamen."
"Saat ini yang bisa disampaikan kami tidak menyatakan target. Namun kami mendorong agar atlet-atlet dapat menunjukkan kemampuan terbaiknya," imbuh Agung.
Dalam pagelaran terakhir, wakil Indonesia meraih tiga gelar dari lima yang tersedia. Ketiganya adalah Anthony Sinisuka Ginting, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu.