Eks penggawa Barcelona, Dani Alves, mengaku sebagai pengagum berat Cristiano Ronaldo meski punya hubungan kurang baik.
Mantan pemain Barcelona, Dani Alves, mengeluarkan pernyataan mengejutkan. Alves mengaku mengagumi sosok Cristiano Ronaldo.
Alves bermain untuk Barcelona pada periode pertama sejak 2008 sampai 2016. Semasa itu dia beberapa kali menghadapi Ronaldo yang membela Madrid.
Rivalitas Barcelona dan Madrid yang tinggi membuat tensi pertandingan sering memanas. Apalagi saat keduanya berlaga dalam duel bertajuk El Clasico.
Karena posisi keduanya, Ronaldo dan Alves tidak jarang berhadapan langsung. Duel keras pun sering terjadi saat keduanya berjumpa.
Meski begitu, ternyata Alves memiliki kekaguman terhadap Ronaldo. Bahkan eks bek kanan andalan timnas Brasil itu mengaku sebagai penggemar Ronaldo.
Menurut Alves, kapten timnas Portugal itu adalah sosok pekerja keras. Dia mengagumi etos kerja Ronaldo yang luar biasa.
"Saya mengagumi Ronaldo. Sekarang kami tidak lagi di Barcelona atau Real Madrid, jadi saya bisa berbicara bebas, tidak seperti sebelumnya," ujar Alves.
"Ronaldo mencontohkan kepada kita semua yang tidak memiliki kualitas kelas dunia. Bahwa dengan kerja keras Anda dapat bersaing dengan yang terbaik."
"Saya mengaguminya. Selain itu, saya juga beruntung masih memiliki kesempatan untuk memberitahu mengenai hal ini," Alves menambahkan.
Uniknya, Alves juga merasa dirinya lebih mirip dengan Ronaldo ketimbang Messi. Selain itu, dia mengaku hubungannya dengan Ronaldo tidak terlalu baik.
"Sebagai pesepak bola, saya lebih mirip Ronaldo daripada Messi. Terutama dari segi etos kerja. Messi terlahir dengan bakat yang hanya bisa dia capai," kata Alves lagi.
"Saya pernah menyambut Ronaldo pada gala Ballon d'Or. Namun dia mengabaikan saya karena persaingan antara Barcelona dengan Madrid," imbuhnya.