Manchester United Tolak Tawaran Barcelona yang Menginginkan Harry Maguire Ditukar Frenkie de Jong

Manchester United secara mengejutkan menolak Barcelona yang menginginkan Harry Maguire

Harry Maguire (Getty Images/Michael Reegan)
Tue, 28 Jun 2022


Manchester United (MU) sampai saat ini masih belum mendapatkan pemain anyar. Tidak seperti rivalnya, Liverpool yang sudah mendapatkan Darwin Nunez, atau Manchester City yang akan diperkuat Haaland.

Salah satu pemain yang dikaitkan dengan Setan Merah ialah Frankie de Jong. Gelandang yang kini memperkuat Barcelona tersebut punya hubungan yang baik dengan Ten Hag, pasalnya mereka berdua pernah bekerja sama saat di Ajax Amsterdam.

The Red Devils dikabarkan sudah berkali-kali mengusahakan transfer De Jong agar segera rampung, akan tetapi Barcelona sebagai klub De Jong tampak enggan melepas pemain asal Belanda tersebut.

Dilansir dari The Sun, Barcelona baru akan melepas De Jong jika MU mau menyertakan Harry Maguire dalam transfernya. Secara mengejutkan, MU justru menolak penawaran atas kapten klubnya tersebut.

Image Caption

Barcelona menginginkan bek tengah baru yang syarat pengalaman. Xavi Hernandez selaku pelatih Barcelona menganggap bahwa Maguire merupakan pilihan tepat.

Kendati musim lalu Maguire mengalami musim yang buruk, MU tampaknya masih cukup percaya diri untuk mempercayai posisi bek tengah padanya.

Meskipun transfer De Jong saat ini belum menemui titik terang, MU masih tetap akan mengusahakan kepindahan De Jong ke Old Trafford.

Yang terbaru, jurnalis kenamaan, Fabrizio Romano mengatakan pihak United baru saja melayangkan tawaran baru untuk De Jong, dan Barcelona sedang mempertimbangkan tawaran tersebut.

"Manchester United menawarkan kontak baru hari ini untuk kesepakatan Frenkie de Jong. Setelah tawaran verbal baru senilai 65 juta euro, Barca meminta biaya 85/86 juta euro. Kesepakatan itu akhirnya semakin dekat karena klub sedang dalam pembicaraan tentang tambahan untuk mencapai paket penuh 85 juta euro. Pekerjaan sedang berlangsung antar klub," tulis Fabrizio dalam akun Twitter pribadinya.

Meski sudah banyak pemain yang meninggalkan Old Trafford, Pelatih baru MU, Erik Ten Hag tampaknya tidak ingin terburu-buru dalam melakukan transfer pemain.

Ten Hag sepertinya tahu betul mengenai kebutuhan klubnya. Seperti yang kita tahu, MU baru saja ditinggalkan oleh Paul Pogba dan Juan Mata di posisi tengah. Praktis Manchester United hanya memiliki Fred, Scott McTominay, Van de Beek dan Bruno Fernandes. Sisanya hanya pemain muda yang masih minim jam terbang.

Berita Lainnya