Putri Kusuma Wardani mengungkapkan kemenangan di Ceska Open merupakan kado ulang tahun untuk ayahnya.
Pebulu tangkis Indonesia, Putri Kusuma Wardani, memenangi Ceska Open 2021. Putri mengaku mempersembahkan kemenangan untuk ayahnya.
Putri memenangi Ceska Open 2021 setelah menghadapi wakil Malaysia, Siti Nurshulahaini. Pertandingan berlangsung selama 31 menit.
Pebulu tangkis yang akrab disapa Putri KW itu menang dua game langsung. Di game pertama dia menang 21-16, sementara game kedua dimenanginya dengan skor 21-5.
Setelah pertandingan, Putri mengaku bangga dengan raihannya. Apalagi sang ayah berulang tahun pada 18 Oktober silam. Dia pun menghadiahkan gelar tersebut.
"Alhamdulillah saya juara di Ceska Open. Ini tentu sangat menyenangkan bisa juara. Apalagi, gelar ini saya raih di negara lain," ujar Putri.
"Kemenangan ini tentu juga untuk PBSI, pelatih, dan masyarakat Indonesia yang mendukung saya. Gelar ini juga saya persembahkan untuk kado ulang tahun Papa yang jatuh tanggal 18 Oktober lalu," lanjutnya.
Ini merupakan gelar kedua Putri di level senior. Sebelumnya, dia pernah menjuarai Spain Masters 2021 setelah naik dari level junior.
Keberhasilan Putri dalam dua turnamen tersebut terasa menjadi penuntas dahaga Indonesia akan gelar di level tunggal putri. Sejak Fitriani memenangi Thailand Masters 2019, belum ada tunggal putri Indonesia yang menjadi juara.