Jorge Lorenzo Heran Suzuki Keluar dari MotoGP

Kawula Muda, Jorge Lorenzo mengaku merasa heran dengan keputusan Suzuki mundur dari MotoGP.

Suzuki. (Twitter)
Fri, 15 Jul 2022


Eks pebalap MotoGP, Jorge Lorenzo, heran dengan keputusan Suzuki mundur dari MotoGP. Menurutnya, kabar mundurnya Suzuki buruk untuk ajang tersebut.

Suzuki sudah mengeluarkan pernyataan mengenai keputusan mundur dari MotoGP. Mereka menilai situasi terkini membuat harus mengalihkan segala sumber daya.

Pengumuman tersebut disampaikan Suzuki pada Mei silam. Hingga saat ini, keputusan pabrikan asal Jepang itu masih menuai kontroversi.

Lorenzo termasuk orang yang menyayangkan keputusan tersebut. Pebalap asal Spanyol itu menilai Suzuki telah membuang banyak investasi.

"Ini adalah berita yang buruk dan tidak terduga. Motor Suzuki berkembang pesat, memiliki mesin yang menakutkan," kata Lorenzo. 

"Sulit untuk memahami bagaimana setelah begitu banyak investasi dalam beberapa tahun terakhir, Suzuki memutuskan untuk membuang semuanya," imbuhnya.

Suzuki memang menunjukkan perkembangan pesat sejak kembali ke MotoGP pada 2015. Mereka hanya butuh waktu lima tahun untuk menjadi juara.

Berita Lainnya