Uang tersebut untuk pemenang Badminton Asia Team Championship Timnas Putri Indonesia.
Pebulu tangkis, Greysia Polii memberikan apresiasi berupa bonus kepada tim putri Indonesia melalui brand-nya Fine Counsel, yang berhasil menjuarai Badminton Asia Team Championships di Malaysia, Februari lalu.
Tidak tanggung-tanggung, Greysia Polii memberikan uang tunai senilai Rp 100 juta kepada tim putri tersebut. Ia menyerahkan bonus tersebut di Kuningan, Jakarta Selatan pada Rabu 03 Maret 2022.
"Rasa bangga saya dari dalam hati, akhirnya kali ini tim beregu bisa juara. Kalau beregu kan berbeda dengan individual, sehingga ketika mereka bisa juara bersama itu saya sangat senang dan bersyukur," tuturnya melansir dari Kompas.
Tim putri Indonesia tersebut menjadi yang pertama untuk berhasil menjuarai Kejuaraan Beregu Asia sejak kompetisi diadakan kembali pada 2016.
Tak hanya uang tunai saja, Greysia Polii juga memberikan sejumlah produk Fine Counsel yang terdiri dari sepatu dan sweater.
Pemenang medali emas Olimpiade Tokyo 2020 itu juga memberikan motivasi yang menjadi hadiah penting untuk pebulu tangkis muda Tanah Air.
Dia berpesan untuk selalu rendah hati ketika sudah menjadi juara dan tetap harus semangat mendapatkan prestasi.
"Ketika berprestasi dan mendapat apresiasi itu rasanya senang. Jadi, mereka harus merasakan ini, sehingga bisa menjadi motivasi mereka untuk lebih giat dan terpacu untuk berprestasi lagi ke depannya," tuturnya.
Gregoria Mariska Tunjung, salah satu tim Indonesia yang menjuarai pertandingan itu mengatakan, ia merasakan motivasi yang diberikan oleh Greysia Polii. Kini, ia semakin terpacu untuk terus berprestasi.
"Harapannya semoga dengan apresiasi yang sudah diberikan ini, bisa lebih memotivasi saya dan tim untuk berprestasi lagi nantinya," kata Gregoria.
Poin-poin kemenangan untuk Srikandi Merah Putih saat itu disumbangkan oleh Gregoria Mariska Tunjung, Putri Kusuma Wardani, pasangan Nita Violina Marwah/Lanny Tria Mayasari.