Brasil menyamai catatan Argentina bisa mempertahankan medali emas Olimpiade.
Brasil mempertahankan medali emas Olimpiade cabang sepak bola putra Olimpiade mereka, setelah kemenangan dramatis perpanjangan waktu atas Spanyol di Stadion Nissan.
Pemain pengganti Malcom, berlari dari belakang untuk menyongsong bola dan mencetak gol kemenangan setelah 108 menit untuk memberi Brasil medali emas.
Lima tahun lalu, Neymar mencetak gol kemenangan melalui titik penalti saat Brasil mengalahkan Jerman untuk memenangkan emas pertama mereka di kandang.
Selecao berhasil mengakhiri babak pertama dengan skor 1-0 dari Matheus Cunha di menit 45+2.
Sayangnya, tendangan voli Mikel Oyarzabal di menit 61 menganulir gol Cunha dan skor kembali berimbang 1-1.
Dalam laga panas antara dua tim terbaik sepak bola, penyerang Everton Richarlison gagal mengeksekusi penalti dan sepakannya membentur mistar gawang.
Pemain pengganti Spanyol, Bryan Gil, melepaskan tendangan spekulasi yang juga membentur mistar gawang satu menit sebelum waktu normal berakhir.
Brasil bertanding dalam perebutan medali emas tiga Olimpiade berturut-turut dengan emas di Rio 2016 dan perak di London 2012.
Peraih medali emas 1992 Spanyol, diperkirakan akan mendapatkan emas sebelum turnamen dimulai karena mereka tampil dengan skuad yang berpengalaman di Euro 2020.
Di antara mereka adalah Pedri dan Eric Garcia dari Barcelona, Pau Torres dari Villarreal dan kiper Athletic Bilbao Unai Simon.
Pemain muda Spanyol bermain dengan baik untuk melaju hingga final Olimpiade Tokyo 2020. Namun, Brasil dengan talenta sepak bolanya tampil lebih baik dan memupuskan asa Spanyol mengulang prestasi di Barcelona 1992.