Drake banyak kontranya ya, Kawula Muda!
Argentina menggunakan lirik dari Kendrick Lamar untuk mengejek Drake, Kawula Muda.
Hal itu bermula saat rapper asal Kanada tersebut bertaruh $300.000 dengan harapan mendapatkan pembayaran sebesar $2,88 juta jika timnya bisa mengalahkan juara bertahan Copa America dan Piala Dunia, yakni Argentina di semifinal Copa América pada malam Selasa, (9/7/2024).
Akan tetapi, setelah Argentina mengalahkan Kanada dengan skor 2-0, akun X tim nasional Argentina (@AFASeleccionEN) mengejek taruhan Drake tersebut.
"Not Like Us, Not With Us," begitu bunyi cuitan dari akun tersebut, disertai dengan foto perayaan kemenangan tim dengan tulisan "Not Like Us" di atasnya.
"Not Like Us" merupakan judul dari lagu diss track yang diluncurkan oleh Kendrick Lamar pada bulan Mei, yang bertujuan untuk menyerang dan mempermalukan Drake.
Video lagu ini telah ditonton sebanyak 115 juta kali di YouTube dan telah diputar hampir setengah miliar kali di Spotify.
Drake mungkin berpikir bahwa Kanada bisa menang, setelah Argentina hampir kalah dari Ekuador di perempat final, dalam pertandingan yang diputuskan melalui adu penalti.
Sayangnya, tebakan Drake meleset, dan Argentina justru lolos ke final Copa America keempat mereka dalam lima turnamen terakhir.
Pencapaian tersebut seakan menegaskan betapa mematikannya Messi meski usianya sudah 37 tahun.
Selama pertandingan, Messi memanfaatkan kecerdasannya dalam membaca permainan dan akurasi umpannya yang luar biasa untuk memimpin timnya menuju kemenangan, walaupun kecepatannya di lapangan tidak lagi seperti dulu.
Gol kedua yang ia cetak pada pertandingan tersebut merupakan gol internasional ke-109 dari 186 penampilannya, sebagaimana dilaporkan oleh Associated Press.