Trending di TikTok, Tagar #WIIWY Rupanya Digerakkan Pertama Kali oleh FISIP UI

Kawula Muda, siapa yang ikutan kampanye #WIIWY nih?

Ilustrasi aplikasi TikTok. (PIXABAY)
Wed, 18 Aug 2021

Kawula Muda, pernah enggak, sih, kamu meluapkan kekesalanmu terhadap orang lain dengan membeberkan kesalahan orang itu di masa lampau? Atau mungkin sesederhana meninggalkan komentar kebencian di balik akun alter yang kamu punya?

Sadar tidak sadar, kamu sudah terlibat dalam cyber bullying, lho. Kamu tidak akan menyadari bagaimana satu kata yang kamu kirimkan kepada orang tersebut, bisa berdampak sangat besar pada kesehatan mental seseorang.

Itulah alasan FISIP UI 21 tergerak hatinya untuk menggerakkan kampanye tagar #WIIWY atau What If It Was You. Kampanye ini dijalankan dengan harapan agar cyber bullying bisa segera lenyap.

@hartatahtaanakkelima

they have to take pills everyday, what if it was you? #wiiwy

♬ WIIWY - What If It Was You?

Kampanye ini banyak ditemukan di media sosial TikTok di mana penggunanya mayoritas adalah generasi milenial. Salah satu video TikTok yang mendapat respons positif dari masyarakat datang dari pemilik akun bernama @hartatahtaanakkelima.

Ia memberikan sudut pandang seseorang yang kesehatan mental-nya tengah terganggu dan harus mengonsumsi obat-obatan yang dipreskripsi oleh psikiater. 

Hingga saat ini, video dengan tagar #WIIWY telah ditonton secara total hingga 18,5 juta kali.

Semoga kamu bisa lebih bijak dalam menggunakan jari kamu di media sosial, ya, Kawula Muda!

Berita Lainnya