Target Vaksinasi Indonesia sudah Tercapai 40 Persen!

Kamu sudah vaksin dosis kedua kan, Kawula Muda?

Ilustrasi Vaksin Covid-19 (Unsplash / CDC)
Mon, 08 Nov 2021

Presiden Joko Widodo sebut target vaksinasi Covid-19 Indonesia sudah rampung 40 persen atau sekitar 200 juta vaksin. Ia juga menyebut Indonesia sedang memasuki babak baru vaksinasi massal. 

Target tersebut merupakan mereka yang telah mendapat suntikan dosis pertama maupun kedua vaksin Covid-19. 

"Jumlah ini telah mencapai sekitar 40 persen dari sasaran vaksinasi nasional untuk kategori lengkap dan 60 persen untuk dosis pertama," kata Jokowi dalam akun Instagram @jokowi, Senin (8/11) dikutip dari CNNIndonesia.com


Capaian jumlah vaksin tersebut rupanya menempatkan Indonesia di urutan kelima negara dengan jumlah suntikan vaksin Covid-19 terbanyak. 

"Terima kasih atas peran Anda semua dalam upaya panjang untuk bersama-sama menghentikan laju pandemi ini," ujarnya.

Dikutip dari laman Kementerian Kesehatan, pada 8 November 2021, total dosis vaksin pertama yang telah disuntikan adalah 152.394.487 masyarakat. Sementara itu, 79.212.475 dosis vaksin kedua telah disuntikkan.

Sementara itu, sasaran vaksinasi masyarakat secara nasional adalah 208.265.720 masyarakat. 

Walaupun begitu, sebelumnya, Jokowi juga memperingatkan masyarakat untuk tetap mewaspadai gelombang ketiga Covid-19. Hal itu dikarenakan pada akhir Oktober lalu terjadi peningkatan Covid-19 di 105 kabupaten dan kota. 

Kemudian, peningkatan kasus Covid-19 juga diperkirakan dapat dipicu oleh aktivitas masif masyarakat yang semakin meninggi saat libur panjang akhir tahun mendatang. Karena itu, masyarakat dihimbau untuk tetap mematuhi protokol kesehatan ketika berada di ruang publik. 

Berita Lainnya