Banyak hal yang perlu diperhatikan, nih Kawula Muda.
Presiden Joko Widodo bertindak lebih lanjut pada tragedi Kanjuruhan yang menjadi lokasi tewasnya 133 suporter akibat gas air mata oleh aparat kepolisian. Stadion Kanjuruhan tersebut akan dirobohkan dalam waktu dekat.
Dilansir dari CNN Indonesia, Rabu (19/10/2022), perobohan tersebut sebagai bentuk sekaligus transformasi sepak bola Indonesia yang lebih baik setelah Kanjuruhan pada 1 Oktober lalu.
Sebelumnya, rencana pembangunan ulang stadion ini sudah disampaikan kepada Presiden FIFA, Gianni Infantino di Istana Merdeka, Selasa, 18 Oktober 2022.
"Tadi saya juga menyampaikan dan FIFA mengapresiasi Stadion Kanjuruhan di Malang juga akan kita runtuhkan dan kita bangun lagi sesuai dengan standar FIFA," terang Jokowi.
"Kedua juga berkaitan dengan manajemen keamanan, manajemen security, juga kita bicarakan secara detail. Yang ketiga berkaitan juga dengan manaemen pertandingan utamanya tentang pengaturan waktu," lanjut Jokowi.
Perobohan Stadion Kanjuruhan bakal diruntuhkan dan dibangun ulang sesuai dengan standar FIFA.
Berdasarkan laman Tempo, Presiden FIFA, Gianni Infantino mengungkapkan pihaknya bakal menurunkan pakar keamanan stadion untuk membantu pemerintah Indonesia. Menurutnya, stadion yang menjadi tempat kerusuhan itu terjadi karena fasilitas yang kurang memadai.
Untuk membuat stadion yang besar pastinya harus memenuhi syarat pembangunan yang memadai agar aman.
Hal itulah yang membuat Jokowi membicarakan kepada manajemen stadion di Indonesia terkait fasilitas dan standar penyelenggara pertandingan sepakbola.
Dilansir juga dari penyedia jasa artifisial rumput berlisensi FIFA, HATKO, dari laman Era.id, menjelaskan bahwa spesifikasi stadion FIFA harus dilengkapi dengan bahan berkualitas tinggi agar penonton dapat menikmati pertandingan dengan kualitas yang baik. Termasuk interior stadion yang harus memenuhi beberapa aturan.
Pertama, area di luar stadion harus diamankan dan akses stadion harus mudah. Harus ada juga jaringan transportasi khusus yang disediakan untuk menuju stadion.
Stadion pertandingan juga harus berstandar lapangan sepak bola dengan kapasitas profesional, nih Kawula Muda. Keamanan, stadion yang memenuhi persyaratan struktural dan teknis perlu untuk diperhatikan.
Selanjutnya, syarat stadion standar FIFA yaitu dilarang keras membawa spanduk rasis dan agresif ke dalam stadion. Membawa senjata api dan laser pun tidak diperbolehkan.
Hal terpenting lain yang harus dilakukan pengelola yaitu rambu-rambu penunjuk arah untuk memastikan bahwa penonton yang datang ke stadion dapat menemukan area yang mereka cari dengan mudah.
"Kami bersepakat tadi transformasi persepakbolaan Indonesia akan dimulai bersama-sama sampai semuanya berjalan dengan baik," kata Jokowi, seperti pada laman Detik.
Stadion yang berstandar FIFA memperhatikan keamanan untuk tindakan kriminal juga. Berdasarkan jurnal Stadion Sepak Bola Tipe A Standar FIFA oleh Ahmad Rizal Tanthowi, dan kawan-kawan dari ITN Malang, sistem keamanan terhadap tindak kriminal dalam bangunan ini dilakukan dengan menyediakan fasilitas pengamatan dan pencegahan meliputi:
- Sistem CCTV (Central Circuit Television), untuk memonitor segala penjuru bangunan yang diperkirakan dapat menjadi tempat terjadinya kriminalitas, seperti pencurian dan sebagainya
- Sistem alarm, yang diaktifkan pada waktu-waktu tertentu.
- Satuan pengamanan (satpam) yang bertugas 24 jam serta kesatuan polisi yang akan mengamankan pada saat jalannya pertandingan
Dalam kasus tragedi Kanjuruhan, sayangnya, rekaman CCTV berdurasi tiga jam lebih yang berada di lobi utama dan area parkir stadion lenyap.
Pada laman Kompas, Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) Tragedi Kanjuruhan menyebut setidaknya, rekaman CCTV di lokasi ini dihapus dengan durasi waktu 3 jam 21 menit 54 detik.
Jika pembangunan Stadion Kanjuruhan dibuat kembali, stakeholders stadion harus lebih memperhatikan dan menjaga CCTV yang dipasang di area.
Selain yang telah disebut di atas tadi, ada konsep lainnya yang perlu dilihat untuk membuat stadion berstandar FIFA, seperti:
- Sistem pencahayaan
- Jaringan air kotor
- Sistem komunikasi
- Pencegahan dan penanggulangan kebakaran
- Sistem penangkal petir
Ke depannya, Jokowi berharap Stadion Kanjuruhan yang baru nanti akan jadi contoh bagi stadion-stadion di Indonesia yang lain.
Semoga rencana perobohan Stadion Kanjuruhan dan pembuatan ulang yang berstandar FIFA ini dapat terealisasi sesuai dengan harapan, ya Kawula Muda.