Kawula Muda, semoga nantinya semua orang bisa merasakan juga, ya!
Kru Inspiration4 berhasil menjalankan misinya untuk mengorbit di luar angkasa bersama SpaceX. Dengan menggunakan roket Falcon 9 dan pesawat ruang angkasa Dragon, ini menjadi penerbangan luar angkasa pertama ke orbit yang membawa penduduk.
Falcon 9 serta Dragon meninggalkan Bumi dari Kennedy Space Center di Florida pada Rabu (15/09/2021) malam waktu setempat. Ketika Dragon sudah sampai di luar angkasa, sistemnya akan dikendalikan oleh tim SpaceX di Bumi.
Dragon menjadi satu-satunya pesawat ruang angkasa yang sedang terbang dan dapat kembali dengan aman beserta kargonya. Roket Falcon 9 juga menjadi satu-satunya roket kelas orbital yang dapat digunakan kembali.
Nantinya, Jared Issacman, Hayley Arceneaux, Sian Proctor, dan Chris Sembroski akan mengorbit Bumi selama tiga hari. Para ‘astronot amatir’ ini akan mengitari Bumi setiap 90 menit di ketinggian 575 kilometer. Diketahui juga, mereka telah melakukan pelatihan intensif bersama tim SpaceX selama enam bulan.
Ketika mengorbit, keempat orang ini tidak hanya akan bengong dan berdiam saja. Mereka akan melakukan eksperimen sains di sana. Oleh karena itu, SpaceX telah mendesain interior dari Dragon agar memiliki kaca yang besar yang dapat digunakan untuk melihat pemandangan Bumi dari luar angkasa.
Simak video pada saat peluncurannya di bawah ini, ya!