Belum ada laporan korban jiwa dalam bom tersebut.
Rusia-Ukraina kembali memanas. Kini sebuah ledakan besar dilaporkan terdengar di Ukraina, Kiev pada Kamis (24/02/2022). Ledakan ini terjadi di pagi hari waktu setempat di kota Kramatorsk, wilayah Donbas Timur.
Menurut saksi seorang koresponden Al Jazeera, Andrew Simmon terdengar ada tujuh ledakan keras di Kiev. "Terdengar seperti suara ledakan dari meriam, tetapi itu mungkin serangan udara," ujar Simmons, melansir dari laman Berita Satu.
Ledakan juga dilaporkan terjadi di kota Kharkiv, Mariupol, Mykolaiv, dan Odessa. Menurut otoritas Ukraina, ledakan ini dinamakan 'invasi sudah dimulai.'
Belum ada laporan tentang adanya korban setelah ledakan. "Terdengar seperti suara ledakan dari meriam, tetapi itu mungkin serangan udara," lanjut Simmons. "Bandara Internasional Boryspil sudah mengalami serangan, kami tidak yakin apakah itu dari tembakan meriam, tetapi itu mungkin sebuah ledakan," ujarnya.
Presiden Rusia, Vladimir Putin mengumumkan operasi militer di Ukraina dan ini dimaksudkan untuk melindungi warga sipil. Putin juga telah mengakui kemerdekaan dua wilayah timur Ukraina yang dikuasai oleh kelompok Rusia, yaitu Luhansk dan Donetsk. Dalam sebuah pidato yang disiarkan di televisi, Putin mengatakan Rusia tidak memiliki tujuan untuk menduduki Ukraina, ini hanya sebagai tanggapan atas ancaman yang datang dari Ukraina.