Ridwan Kamil Janji Siapkan Mobil Curhat Jika Terpilih Jadi Gubernur Jakarta

Kalo curhat di mobil curhat dapet puk-puk gak ya...

Ridwan Kamil janji siapkan mobil curhat jika terpilih jadi Gubernur DKI Jakarta (MPI/RIANA RIZKIA)
Mon, 02 Sep 2024


Calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta, Ridwan Kamil (RK) mengatakan akan lebih sigap dengan beberapa permasalahan warga Jakarta, salah satunya menyiapkan Mobil Curhat, Kawula Muda.

Hal itu diutarakan RK saat menghadiri deklarasi 'Relawan Berkah' di Bambu Apus, Jakarta Timur, Minggu (1/9/2024).

Rencananya, mobil curhat akan diisi dengan konselor dan psikiater sehingga warga tak lagi curhat melalui sosial media.

"Kita ada program membahagiakan seperti itu, kita sedang mempersiapkan namanya mobil curhat. Sebuah kendaraan isinya konselor, psikiater diperbanyak di mana-mana, sehingga kesehatan mental orang stress bisa curhat yang selama ini mungkin curhatnya ke HP via IG story," ujar Ridwan Kamil seperti dikutip dari detik.com, Senin (2/9/2024).

Ilustrasi mobil curhat yang diwacanakan Ridwan Kamil jika terpilih jadi Gubernur DKI Jakarta (Istimewa)

Selain menyiapkan mobil curhat, Ridwan Kamil juga akan menyiapkan Car Free Day (CFD) di tiap Kecamatan, agar warga tak perlu pergi ke tengah kota untuk CFD.

Lebih lanjut, RK mengatakan ingin mengadakan CFD Night satu bulan sekali untuk mempromosikan UMKM dan bazar.

Kita akan ada Car Free Night malam hari sebulan sekali. Supaya UMKM di wilayah antar kampung kita promosi dengan bazar malam," jelasnya.

Gak cuma itu, Ridwan Kamil juga sadar keresahan masyarakat terkait permasalahan tawuran di Jakarta. Oleh karenanya, Ridwan Kamil siap mengadakan festival antar budaya, antar anak kampung.

"Tawuran kita selesaikan dengan komunikasi festival budaya antar anak kampung. Cara-cara kemanusiaan inilah yang mungkin selama ini belum ada akan kami hadirkan," jelasnya.

Selain tiga hal yang sudah disebutkan di atas, Ridwan Kamil juga menjanjikan beberapa program yang ia janjikan jika terpilih jadi Gubernur Jakarta, seperti program pemberdayaan RW dengan akan diberikan anggaran untuk melakukan inisiatif kepemimpinan membereskan Jakarta, juga ada program sahabat lansia, program penghijauan Jakarta, pencegahan banjir dengan menyiapkan kawasan baru, serta program kredit tanpa bunga.

Prambors News sekarang bisa didengerin di Spotify, Kawula Muda. Lo bisa search Prambors News di Spotify buat bisa dengerin berita dengan konsep yang beda.

Berita Lainnya