Pelaku Pelecehan Seksual di TransJakarta yang Melompat Kabur sudah Ditangkap!

Syukurnya udah ketangkep nih, Kawula Muda!

Pelaku pelecehan seksual TransJakarta rute Monas-Pulogadung (TWITTER/everfIawIess)
Wed, 22 Feb 2023


Pelaku korban pelecehan seksual yang terjadi pada penumpang TransJakarta rute Monas-Pulogadung, akhirnya telah ditangkap oleh pihak kepolisian.

Pelaku tersebut sudah diserahkan ke polisi terkait proses hukum dan TransJakarta meminta agar pelaku bisa ditindak tegas oleh aparta.

"TransJakarta sudah menindaklanjuti kejadian tersebut dan menyerahkan kepada pihak berwenang dalam hal ini kepolisian. Pelaku sudah ditangkap dan diamankan oleh pihak berwajib," terang Kepaka Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT TransJakarta, Apriastini Bakti Bugiansri, mengutip laman Detik, Rabu (22/02/2023).

Polisi pun turut mengapresiasi keberanian yang dilakukan oleh korban saat dirinya menjadi target pelecehan seksual. Apriastini juga mengatakan terima kasih kepada petugas Pramusapa TransJakarta dalam menyikapi kasus ini.

Pelaku pelecehan seksual TransJakarta rute Monas-Pulogadung (TWITTER/everfIawIess)

Korban yang mengalami kerjadian tersebut adalah seorang perempuan penumpang bus TransJakarta berinisial H. Sang pelaku yang berinisial M berusia 56 tahun sudah dalam tangan kepolisian.

Dalam laman Tempo, Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, kasus ini akan dilanjutkan dengan interogasi kepada korban dan pelaku untuk meminta keterangan lebih lanjut.

Kronologi Kasus Pelecehan Seksual TransJakarta

Berita pelecehan seksual ini berawal dari korban yang mengunggah ceritanya itu di akun Twitter pribadinya. Dia mengatakan, ada seorang pria yang berada dekat dengannya dan melakukan tindakan senonoh ke dirinya.

"Senin, 20 Februari 2023. Saya, Haura, pengguna akun ini dilecehkan oleh laki-laki dengan digesek-gesek alat kelaminnya ke bokong saya. Kejadian ini berlangsung dari di Transjakarta rute Monas-Pulo Gadung," tulisnya di Twitter @everflawless.

Dia juga sempat memotret pria tersebut dan turut diunggah di Twitter.

Hebatnya, korban tidak tinggal diam untuk menghindar dari si pelaku. Wanita ini kemudian memberi tahu ke ibu-ibu yang berada di sebelahnya untuk meminta bantuan.

"Mba tolong liatin laki2 dibelakang sy dia sengaja ya deket2? Liatin aja ya mba."

Akhirnya, ia terbantu oleh ibu tersebut dan berdiri di dekat penumpang wanita lain.

Tangkapan layar note dari korban pelecehan seksual di TransJakarta (everfIawIess)

 

"Akhirnya oknum turun di halte Rawa Selatan. Saya pun langsung menarik badannya untuk menyuduti oknum ini," lanjutnya.

"Dengan tenaga dan badan saya yang memang memadai untuk melakukan hal ini saya menahan oknum ini sampai kedua pria (baju oren dan hitam) menahan oknum agar tidak kabur."

Untung si pelaku sudah tertangkap, ya Kawula Muda. Semoga kasus pelecehan seksual seperti ini tidak terjadi lagi di angkutan umum.

Berita Lainnya