Scroll ke bawah buat liat rekomendasi baju lebaran anak laki!
Lebaran identik dengan acara silaturahmi dan juga menjadi ajang berkumpul keluarga. Untuk terlihat berbeda di momen tersebut, banyak yang memilih baju lebaran yang menarik agar bisa terlihat makin fresh dan up to date. Tidak hanya orang dewasa, anak-anak pun juga mencari baju baru untuk lebaran. Lantas, seperti apa cara memilih baju anak lebaran?
Anak-anak biasanya memakai baju muslim, misalnya baju koko untuk anak laki-laki atau baju gamis untuk anak perempuan.
Apalagi pemilihan baju lebaran anak laki-laki harus dipilih yang nyaman agar nyaman, karena mereka cenderung aktif dan banyak bergerak.
Nah, berikut adalah beberapa tips memilih baju muslim lebaran untuk anak laki-laki:
Pastikan bahan nyaman
Dikarenakan anak laki-laki cenderung banyak bergerak dan aktif saat bertemu saudara-saudara yang seumur, pilihlah baju muslim dengan bahan yang nyaman dan mudah menyerap keringat.
Pilih ukuran yang pas
Biasanya, para orang tua membelikan baju anak-anak dengan ukuran yang sedikit lebih besar agar bisa dipakai lebih lama dan tidak dapat kekecilan.
Namun, untuk baju lebaran, pilih baju muslim yang dibuat dengan potongan longgar dengan celana karet agar bagian pinggang lebih fleksibel.
Pilih model simple
Memilih baju yang terlalu ribet bukan hanya membuat anak kesulitan memakainya, tetapi juga bisa jadi mengganggu gerak mereka seharian. Sebaiknya pilih baju dengan sedikit kancing dan celana dengan karet yang mudah dipakai.
Model Setelan Tunik
Anak-anak juga bisa memakai pakaian tunik, loh Kawula Muda! Baju ini terdiri dari satu set atasan dan bawahan, bagian atasannya memiliki potongan panjang sampai di bawah pinggang.
Untuk warna, bisa memilih dengan warna netral seperti putih, abu-abu, krem, dan lainnya.
Setelah Baju Koko
Setelan baju koko adalah pilihan yang termudah untuk model pakaian anak laki-laki. Dengan memilih setelan baju koko, anak juga bisa memakainya saat ada acara di sekolah atau acara lainnya.
Bawahan baju koko bisa menggunakan warna yang juga netral namun dengan tone warna lebih gelap. Sama dengan model setelan tunik, setelan baju koko juga bisa tidak memusingkan mix and march baju.
Model Baju Couple
Baju lebaran couple menjadi salah satu rekomendasi juga, nih Kawula Muda. Banyak pilihan baju lebaran couple, seperti couple dengan anak laki-laki dengan ayah, sampai couple anak laki-laki dengan saudara perempuan.
Kawula Muda, itulah pakaian lebaran untuk anak-anak model terbaru dan tren di 2023.