RIP Lee Sun-kyun
Lee Sun Kyun dikabarkan meninggal dunia pada hari Rabu (27/12/2023) di dalam mobilnya.
Jasad dari aktor pemeran Parasite ini telah diidentifikasi oleh pihak kepolisian dengan dugaan bunuh diri di dalam mobil yang terparkir di wilayah Waryong Park, Seoul.
"Kami telah mengidentifikasi pria yang meninggal dunia sebagai aktor Lee Sun-kyun," kata kepolisian, seperti diberitakan SPOTV.
Kabar kematian Lee Sun Kyun hadir di tengah kasus narkoba yang menyeret namanya belakangan ini. Lee Sun Kyun menutup umur di usia 48 tahun.
Pada Rabu pagi, pihak polisi mendapat laporan telepon dari istri Lee Sun Kyun yang mengabarkan bahwa suaminya telah meninggalkan rumah dan diduga meninggalkan surat wasiat.
Polisi yang mencari jejak kepergian Lee Sun Kyun, mendapati sebuah mobil dengan seorang pria yang tak sadarkan diri di dalamnya. Kemudian mengkonfirmasi bahwa pria tersebut adalah Lee Sun Kyun.
Dalam penemuan polisi, terdapat briket arang di kursi penumpang mobil tersebut.
Diduga, kabar kematian Lee Sun Kyun ini berkaitan dengan kasus penyalahgunaan narkoba yang menjeratnya.
Polisi sebelumnya menemukan dugaan keterlibatan Lee Sun-kyun dalam kasus narkoba yang beredar di sebuah tempat hiburan khusus keanggotaan di Distrik Gangnam, Seoul selatan.
Kasus ini terungkap setelah menyelidiki manajer tempat hiburan tersebut atas tuduhan peredaran narkoba. Tempat hiburan yang hanya beroperasi untuk kalangan atas Korea Selatan seperti pengusaha kaya dan selebriti ini diketahui sering juga dikunjungi oleh Lee Sun-kyun.
Jasad Lee Sun Kyung yang dinyatakan meninggal karena menghirup briket arang. Menurut keterangan dari Naver, aktor tersebut sempat dibawa ke rumah sakit setelah mengalami henti jantung tetapi nyawanya tidak terselamatkan.
Jika Kawula Muda, sahabat, atau keluarga mengalami depresi, segera berkonsultasi dengan dokter atau profesional dan ceritakan apa yang dirasakan.
Terdapat layanan call center yang disediakan Kementerian Kesehatan melalui fasilitas layanan kesehatan jiwa di pusat panggilan atau Call Center 119 extension 9.
Selain itu, Kemenkes juga menyediakan Call Center 24 jam Halo Kemenkes 1500-567. Anda bisa mengirim pesan singkat ke 081281562620, faksimile (021) 5223002, 52921669, dan alamat surat elektronik (surel) kontak@kemkes.go.id.