Hello, Chief Mouser to the Cabinet Office!
Siapa bilang yang bisa kerja cuma manusia? Seekor kucing bernama Larry kerja di Kantor Perdana Menteri (PM) Inggris, loh!
Kucing Larry bekerja untuk mengatasi tikus-tikus di sana. Larry bekerja di kantor PM Inggris yang berlokasi di Downing Street No.10 Westminster, London. Kucing putih abu-abu itu menyandang titel sebagai Chief Mouser to the Cabinet Office.
Jauh dari pengunduran diri Boris Johnson sebagai PM Inggris, Larry sudah lama tinggal di rumah itu dan bisa dibilang jauh dicintai daripada tuannya saat ini.
Larry diadopsi oleh mantan Perdana Menteri David Cameron dan keluarganya dari Penampungan Kucing dan Anjing Battersea dan dipilih oleh staf Downing Street, bahkan eks PM Inggris tersebut menggambarkan Larry sebagai Pegawai Negeri, loh!
Hewan yang berusia 15 tahun itu bukan resmi milik Perdana Menteri tertentu. Ia tidak akan dibawa pulang oleh siapa pun, begitu juga oleh Boris Johnson yang mundur dari jabatannya baru-baru ini.
Dalam situs web resmi Downing Street, hari-hari Larry diisi dengan menyapa para tamu di rumah, memeriksa pertahanan keamanan dan menguji furnitur antik.
Katanya, otoritas setempat pun menyatakan suka dengan kucing tersebut. "Dia telah merebut hati publik Inggris Raya dan tim pers sering berkemah di luar pintu depan. Pada gilirannya negara mengiriminya hadiah dan suguhan setiap hari," tulis lampiran Inews Inggris, dilansir pada Senin (11/07/2022).