Terus perketat protokol kesehatan dan lakukan 5M ya, Kawula Muda!
Kasus harian Covid-19 di Indonesia kembali cetak rekor tertinggi yaitu mencapai 38.391 kasus dalam satu hari pada Kamis (08/07) kemarin.
Dengan adanya penambahan kasus harian ini maka total kasus yang terkonfirmasi Covid-19 sejak pandemi hingga Kamis kemarin mencapai 2.417.788 kasus dengan 359.455 kasus aktif.
Angka kesembuhan di Indonesia juga bertambah 21.185 dengan total kesembuhan mencapai 1.994 juta. Namun, kasus kematian kembali bertambah 852 menjadi 63.760.
Melalui data Worldometer, Jumat (09/07/2021), jumlah kasus harian di Indonesia kemarin menyalip India yang kemarin terdapat penambahan kasus baru sebanyak 34.443 kasus.
Hal tersebut membuat jumlah kasus Covid-19 di India saat ini mencapai 30.743.013. Bahkan menurut data, jumlah pasien yang meninggal di Indonesia kemarin juga melebihi India.
Jumlah korban yang meninggal di India kemarin mencapai 470 orang sehingga total korban meninggal terhitung sejak awal pandemi adalah 405.527 orang.
Jumlah pasien sembuh kemarin di India mampu melampaui Indonesia yaitu 35.385 orang. Dengan begitu, total angka kesembuhan pasien sembuh di negara itu adalah 29.872.850.
Sementara itu, Brasil kemarin mencatat kasus harian positif Covid-19 terbesar di dunia sebanyak 53.725 orang. Hal ini membuat total keseluruhan kasus Covid-19 di Brasil mencapai 18.962.762. Dari data ini membuat kasus Brasil tertinggi disusul Indonesia, lalu India.