Kawula Muda, para pengguna Android tampaknya masih perlu bersabar lagi nih.
Clubhouse dikonfirmasi akan meluncurkan aplikasi dalam versi Andorid. Namun, pihaknya mengungkapkan bahwa masih dibutuhkan waktu beberapa bulan lagi untuk menyelesaikan pengembangan Clubhouse di Android.
Clubhouse pertama kali diluncurkan pada Maret 2020. Aplikasi ini memungkinkan pengguna mendengar obrolan seputar topik tertentu di sebuah ruang virtual.
Sayangnya, aplikasi ini hanya tersedia untuk perangkat iOS. Meski demikian, Clubhouse tetap menjadi aplikasi populer. Jumlah unduhan untuk aplikasi ini disebut telah menembus 8 juta di seluruh dunia.
Pada Januari 2021, Clubhouse mengumumkan rencana meluncurkan aplikasi dalam versi Android. Laporan CNBC bahkan menyebutkan bahwa Clubhouse telah mempekerjakan pengembang software Android sejak akhir Februari 2021. Akan tetapi, Clubhouse belum mengumumkan waktu peluncuran resminya.
Co-founder Clubhouse, Paul Davison, mengungkapkan bahwa pihaknya sedang bekerja keras untuk menciptakan versi Android dari aplikasi ini. Akan tetapi, Davison menambahkan, masih dibutuhkan waktu beberapa bulan lagi hingga Clubhouse dapat diboyong sepenuhnya ke Android.
Menurut prediksi, Clubhouse kemungkinan akan tersedia di Android pada akhir musim semi atau musim panas tahun ini. Terdapat sejumlah fitur yang rencananya akan ditambahkan dalam Clubhouse versi Android. Fitur-fitur tersebut misalnya activity feed, push notification, dan personalisasi.
Walau membutuhkan lama, pengembang berjanji akan menghadirkan pengalaman terbaik pada Clubhouse versi Android. Hal ini menyusul fakta bahwa Android memiliki jumlah pengguna yang tak sedikit di seluruh dunia. Oleh sebab itu, Clubhouse berniat memberi layanan terbaik bagi calon-calon penggunanya.