Udah ikut belom, Kawula Muda?
Untuk merayakan ulang tahun ke-25nya, MrBeast mengadakan giveaway hingga bernilai 50 ribu Dolar AS atau sekitar Rp 736 juta! Namun, tiba-tiba saja, unggahan pengumuman giveaway tersebut hilang dari Instagram.
Sebagai informasi, pemilik nama asli Jimmy Donaldson tersebut memang menjanjikan lima pemenang hadiah giveaway yang masing-masing akan mendapat 10 ribu dolar AS atau Rp 147 juta.
“Ini hari ulang tahunku, jadi aku memberikan 50.000 dolar AS kepada 5 pengikut! (masing-masing mendapat 10.000 dolar AS),” tulus MrBeast pada bagian caption unggahan tersebut.
Syaratnya pun mudah. Kawula Muda hanya perlu me-repost unggahan tersebut di Instagram Story dan men-tag seseorang di kolom komentar.
Sang Youtuber pun menjanjikan pengumuman pemenang dalam waktu 72 jam. Namun, sebelum jangka waktu tersebut, rupanya unggahan giveaway MrBeast telah hilang. Padahal, unggahan itu telah mencapai lebih dari 20 juta komentar serta disukai sebanyak 19 juta kali.
Lantas, mengapa unggahan tersebut dihapus? Mengutip penjelasan @RobertFreundLaw yang merupakan seorang pengacara untuk brand, agensi dan kreator, MrBeast bisa saja telah melakukan tindakan yang ilegal.
“Ini adalah cara Mr. Beast tampaknya melanggar ketentuan Instagram dan mungkin melanggar bagian dari undang-undang,” tulis Robert.
Pertama, terkait ketentuan Instagram, media sosial tersebut memiliki ketentuan khusus apabila suatu brand (yang dimaksud adalah brand personal milik MrBeast) ingin melakukan promosi. Mereka diwajibkan untuk menyertakan rilis secara lengkap dan mengakui bahwa promosi ini tidak berhubungan dengan Instagram. Sayangnya, MrBeast tidak melakukan hal tersebut.
Kedua, aturan undang-undang resmi milik California. Penyelenggara giveaway dan bentuk promosi lain seharusnya membuat aturan resmi dan menjelaskannya secara resmi pada unggahan. Selain itu, mereka juga harus menyertakan informasi pelengkap, sepeti nama, operator giveaway, apakah perlu melakukan pembelian, metode mengikat, dan batasan jumlah peserta giveaway.
Namun, pada unggahan MrBeast, ia tidak menyertakan seluruh informasi tersebut. Apabila terbukti melanggar di meja pengadilan, sang YouTuber bisa saja mendapat hukuman penjara hingga enam bulan.
Ketiga, pada giveaway tersebut, MrBeast menulis tidak dapat diikuti oleh warga New York. Hal itu dikarenakan adanya aturan di New York bahwa seluruh giveaway harus terlebih dahulu mendaftarkan diri ketika jumlah hadiah lebih dari 5.000 dolar AS. Padahal, di Florida, terdapat ketentuan serupa, Kawula Muda! Sayangnya, MrBeast tidak turut melarang adanya keikutsertaan dari warga Florida.
Namun, untuk lo yang sudah mengikuti giveaway tersebut, tenang saja ya, Kawula Muda! Sebab, MrBeast telah mengunggah sebuah story yang menyatakan giveaway tersebut tidaklah batal. Bahkan, ia menggandakan pemenang menjadi 10 orang dengan total 100.000 dolar AS, dan masing-masing akan mendapat Rp 147 juta, loh!