Fakta Lord Rangga, Ketua Sunda Empire yang Meninggal di Usia 55 Tahun

Semoga Lord Rangga ditempatkan disisi-Nya, ya Kawula Muda.

Lord Rangga (KOMPAS)
Wed, 07 Dec 2022


Tokoh fenomenal asal Brebes, Jawa Tengah, Lord Rangga atau Ketua Sunda Empire meninggal dunia pada Rabu (07/12/2022). Dia meninggal setelah sebelumnya sempat dirawat di RS Mutiara Bunda Tanjung Brebes, Jawa Tengah.

Kabar duka ini disampaikan lewat akun Facebook Pesona Ketanggungan dengan menulis belasungkawa.

"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun Telah meninggal dunia Edi Raharjo alias Lord Rangga Bin almarhum Murwat Hadi Wijaya," tulisnya. "Meninggal pukul 05.30 WIB tadi pagi di RS MUTIARA BUNDA Tanjung," tulis akun tersebut, melansir dari laman Viva.

Salah satu kerabat pun juga memberitahu, bahwa Lord Rangga meninggal sekitar 05.30 WIB di RS Mutiara Bunda.

"Selamat jalan sobat, semoga husnul khatimah," terangnya, mengutip Kompas.

Hingga saat ini, belum diketahui sakit apa yang telah diderita oleh pria kelahiran 12 September 1967 tersebut.

Lord Rangga (BOLA)

Fakta-fakta Lord Rangga

Berdasarkan beberapa sumber, berikut adalah fakta-fakta Lord Rangga:

1. Viral karena sebut sebagai pendiri Sunda Empire

Mulanya, Lord Rangga mengaku sebagai Gubernur Jenderal Sunda Nusantara. Ia juga mengatakan kalau kekaisarannya adalah kekaisaran matahari dan bumi.

Ia juga sempat diundang dalam acara talkshow Indonesia Lawyer Club (ILC) pada Januari 2020 lalu dan semakin terkenal.

2. Pendiri Kerajaan Sunda Empire namun lahir di Jawa Tengah

Lord Rangga atau yang memiliki nama asli Edi Raharjo mengaku sebagai pendiri Kerajaan Sunda Empire. Akan tetapi, ia berasal dari Desa Grinting, Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah.

Banyak masyarakat yang mengatakan bahwa Lord Rangga memiliki gelar Profesor. Walau demikian tidak ada yang tahu seperti apa pekerjaan yang ia jalankan, karena Lord Rangga jarang berada di rumahnya.

3. Pernah dipenjara

Nama Sunda Empire pun heboh pada 2020 silam. Adanya perkumpulan yang menyebut diri pada romantisisme sejarah pada masa lalu dengan menggunakan Kerajaan Sunda akan kembali berjaya seperti Kerajaan Tarumanegara.

Namun, perkumpulan ini didakwa oleh Pengadilan Negeri (PN) Bandung pada Oktober di tahun yang sama lantaran menyebarkan berita bohong.

Tak hanya Lord Rangga, dua petinggi Sunda Empire lainnya yakni Nasri Banks dan Raden Ratna Ningrum juga menjadi terdakwa. Lord Rangga kemudian ditangkap dan dipenjara pada Oktober 2020 dan bebas pada April 2021.

4. Mantan manajer Persab Brebes

Lord Rangga pernah masuk ke dunia sepakbola, loh Kawula Muda. Dirinya pernah menjadi seorang manajer klub Persab Brebes yang berlaga di Liga 3.

Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri dan Witan Sualeman pernah masuk di klub tersebut.

5. Sempat menikah lagi

Setelah melepas masa dudanya, Lord Rangga resmi menikah dengan Ratu Queen Kiki Haryati Marwah Ranggasasana dan dikaruniai satu orang anak, Pangeran Raden Jagad Ranggasasana yang lahir pada 18 April 2022.

6. Ingin mencalonkan sebagai Presiden RI

Sebelum meninggal dunia, Lord Rangga sempat mengutarakan cita-cita yang ingin ia dapatkan. Dia sempat mendeklarasikan diri sebagai Calon Presiden Republik Indonesia 2024-2029. Lord Rangga percaya akan banyak yang mendukung dan memilih ia kelak.

Berita Lainnya