Aduh Kawula Muda jangan jadi oknum ya!
Kinderflix, akun konten edukasi untuk anak yang hadir di YouTube belakangan ini viral karena sosok dari salah satu pemandu acara atau host dalam Kinderflix mendapat pelecehan seksual secara online dan konten Kinderflix tersebar tidak tepat dengan sasaran target umur mereka.
Kak Nisa, salah satu host di Kinderflix menjadi idola di berbagai kalangan tak hanya anak-anak. Viralnya sosok Kak Nisa yang bertujuan mengedukasi anak-anak, malah kini mendapat pelecehan seksual dari pria dewasa yang bukan target audiensnya.
Banyak warganet yang melakukan pelecehan secara online melalui kolom komentar di video YouTube sampai akun sosial media milik Kinderflix lainnya.
Ujaran pelecehan tersebut bahkan sampai ke video TikTok seorang oknum yang secara blak-blakan menyatakan dirinya menyukai konten Kinderflix namun dibalut dengan kalimat dan tindakan ‘dewasa’.
Kinderflix sendiri adalah sebuah kanal dalam YouTube yang tergolong baru. Akun Kinderflix baru dibuat pada September 2023 dengan jumlah pelanggan sebanyak 159 ribu subscribers. Kinderflix yang berfokus pada konten untuk balita ini juga baru mengunggah sebanyak enam video.
Meski begitu, traffic dari akun Kinderflix cukup tinggi. Bahkan, sebelum viral karena jadi korban pelecehan seksual, video mereka mendapat respons dan antusias yang baik dari anak-anak.
Orang tua pun juga menyukai konten edukatif dari Kinderflix. Sayangnya konten penuh pencerdasan untuk anak-anak ini malah jadi disalahgunakan oleh para oknum dewasa.
Menindaklanjuti ujaran berbau pelecehan seksual tersebut, melalui pantauan tim Prambors, akun YouTube Kinderflix kini sudah menutup kolom komentar mereka, tetapi masih membuka komentar di Instagram.
Melalui akun Instagram, Kinderflix yang terdiri dari Kak Nisa, Kak Aldy, Kak Zalfa dan Om Kumis yang biasa disebut Kak Nisa & Friends, mengunggah sebuah pernyataan resmi terkait respons atas komentar pelecehan seksual yang mereka dapatkan.
“Hai Halo KinderParents dan KinderFriends, Kak Nisa & Friends sangat berterimakasih untuk semua yang sudah selalu positif dan support Kak Nisa & Friends ☀️ kita sangat senang sekali dengan antusias KinderParents yang ikut berinteraksi saat menonton video kita, tapi kita sangat sedih dengan adanya komentar yang bertujuan negatif ( seperti Seksualisasi ) untuk Kak Nisa & Friends, selagi itu positif kita pasti senang sekali☺️ “ tulis pernyataan tersebut.
“Semoga video KinderFlix bermanfaat selalu untuk bermain dan belajar bersama KinderFriends ya!
with love Kak Nisa & Friends,” pungkas mereka.
Kak Nisa juga sempat menyuarakan rasa sedihnya karena kontennya malah jadi sasaran oknum pelecehan seksual.
"Tanggapan yang pasti sedih ya melihat komen-komennya seperti itu. Karena tujuan kita di sini adalah untuk memberikan edukasi sama anak-anak, tapi disalahgunakan," kata Kak Nisa dilansir dari Detik Hot, Selasa (6/11/2023).
Kak Nisa & Friends pun menyatakan akan fokus pada membuat konten yang positif kepada anak-anak dan memperbaiki konten yang dipandu oleh Kak Nisa sehingga masalah ini cepat selesai.