Cara Membaca Kepribadian Orang Berdasarkan Bentuk Jari Tangan

Ada yang jari telunjuknya panjang, sampai yang jari telunjuknya lebih pendek.

Cara baca kepribadian orang berdasarkan panjang jari tangan (ISTOCK)
Fri, 09 Jun 2023

Berbagai cara untuk melihat jenis kepribadian seseorang. Menurut astrologi, membaca jari tangan atau fitur fisik seseorang bisa mengungkapkan banyak hal tentang kepribadian dan bagaimana bertindak dalam situasi tertentu.

Panjang jari juga bisa mengungkapkan bagaimana tipe-tipe dan karakter orang yang bisa mengungkapkan kepribadian seseorang.

Untuk cara membaca kepribadian seseorang, lo bisa lihat artikel pembahasannya di bawah ini, Kawula Muda!

1. Jari telunjuk dan jari manis memiliki panjang yang sama

Cara baca kepribadian orang berdasarkan panjang jari tangan (ISTOCK)

Buat lo yang punya panjang jari telunjuk dan jari manis yang sama, kemungkinan besar lo adalah orang dengan kepribadian yang tenang, stabil, dan berorientasi pada kehidupan yang seimbang.

Tidak ada yang lo lakukan atau putuskan tergantung pada kesempatan atau keberuntungan.

Karena lo adalah orang yang memiliki kepribadian lembut, lo tidak berkonfrontasi dengan orang lain, apalagi ketika mereka salah. Lo adalah seseorang yang dapat dipercaya dan diajak berbagai masalah.

2. Jari telunjuk lebih pendek dari jari manis

Cara baca kepribadian orang berdasarkan panjang jari tangan (ISTOCK)

Selanjutnya adalah orang yang memiliki jari telunjuk lebih pendek dari jari manis. Jika lo memiliki jari yang seperti ini, lo adalah orang yang menawan dan menarik.

Jika sesuatu tidak berjalan dengan baik, mereka lebih cenderung mencari solusi daripada mengoceh dan merajuk.

Orang dengan jari seperti ini juga berdedikasi dan ambisius. Apalagi kalau sesuatu yang ia kerjakan tidak sesuai dengan rencana dan berjalan baik, dia akan mencari solusi sampai bisa.

3. Jari telunjuk lebih tinggi dari jari manis

Cara baca kepribadian orang berdasarkan panjang jari tangan (ISTOCK)

Katanya, orang dengan tipe tangan berikut ini dilahirkan buat jadi pemimpin. Dalam situasi tertentu, lo bisa cepat memutuskan sesuatu atau bersemangat buat membimbing orang lain. Selain itu, lo juga orang yang penuh akal, tidak muda marah, serta percaya diri.

Kawula Muda, itu dia cara baca kepribadian orang berdasarkan panjang jari tangan. Punya lo tipe yang mana, nih?

Berita Lainnya