Desain baru, semangat baru!
Restoran waralaba cepat saji asal negeri Paman Sam, Burger King, memulai 2021 dengan wajah baru. Restoran ini akhirnya mengubah logonya setelah 20 tahun terakhir.
Logo baru ini menghilangkan garis biru yang biasa melingkari tulisan Burger King yang ada di logo. Pengumuman ini menjadi penanda wajah baru Burger King yang mau dijadikan semangat modernisasi dari restoran yang punya menu otentik Whopper ini.
Rebranding ini dibuat oleh Burger King untuk menunjukkan komitmen kuat di era digital dan pada kualitas sajian. Terlihat dari pilihan warna logo yang mencerminkan makanan yang natural tanpa pewarna, perasa, dan pengawet buatan.
Desain baru ini juga akan menyentuh segala aspek yang ada di Burger King. Mulai dari merchandise restoran, dekorasi, papan nama, papan menu, serta aset sosial, dan pemasaran eksternal juga akan mendapat sentuhan desain baru.
Logo baru yang lebih minimalis ini dinilai screen-friendly. Font Burger King kini menggunakan flame. Font ini dinilai membawa pesan bentuk dan rasa yang Burger King tawarkan kepada pembeli.
Desain baru ini akan diaplikasikan pada 19.000 outlets Burger King yang tersebar di seluruh dunia dan perlahan akan diperkenalkan kepada publik pada September 2021.
Pihak Burger King juga menambahkan proses transisi ini tentu akan membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Burger King bisa jadi akan butuh waktu hingga beberapa tahun untuk benar-benar bertransformasi menuju identitas baru.