Bintang Emon dan Fiersa Besari Beri Kritik terhadap Proyek Jurassic Park

Kawula Muda, apakah kamu sudah pernah berkunjung ke Taman Nasional Komodo?

Bintang Emon dan Fiersa Besari komentari proyek Jurrasic Park di Twitter. (INSTAGRAM)
Wed, 28 Oct 2020

Proyek "Jurassic Park" di Taman Nasional Komodo (TNK) ramai menjadi buah bibir di media sosial usai Bintang Emon, sang juara Stand Up Comedy Academy 3 tahun 2017, memberikan komentar pedas tentang proyek ini.

Hal ini disulut munculnya berita bahwa salah satu pulau habitat Komodo di TNK akan disulap besar-besaran oleh pemerintah dan investor swasta sebagai destinasi wisata premium.

“Ambil aja bos semuanya. Duitin semuanya. Kalimantan sawitin semuanya, bikin kaya yang punya duit. Orang lokalnya biarin dapet duit dari kerja kasar aja. Ayo kerja kerja kerja,” tulis Emon.

Pelantun lagu Celengan Rindu, Fiersa Besari, ikut melayangkan protes dengan mengajukan pertanyaan bernada menyindir.

“Apa yang mau diharapkan? Manusia aja dicuekin. Apalagi komodo?” tulis Fiersa lewat akun twitter @FiersaBesari, Selasa (27/10/2020).

Rencana pembangunan tersebut memang memunculkan kontroversi. Berbagai kalangan menganggap proyek tersebut akan merusak habitat asli komodo, menyingkirkan penduduk setempat, dan dilakukan hanya demi kepentingan investasi.

Pulau Komodo dan Pulau Rinca sudah ditetapkan sebagai taman nasional sejak 1980 untuk melindungi satwa Komodo atau Varanus komodoensis, hewan endemik purba yang hanya bisa ditemukan di NTT.

Namun, proyek di Taman Nasional Komodo tersebut kini telah dimasukkan dalam Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Super Prioritas Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Rencana proyek tersebut sudah berlangsung sejak lama. Hingga sekarang, proyek yang dijuluki "Jurassic Park" ini masih terus menuai polemik dan protes dari berbagai pihak.

  • EDITORIAL TEAM:

Berita Lainnya