Beasiswa OSC untuk Gelar Magister Kembali Dibuka, Tersedia 80 Kuota!

Lo mau lanjut kuliah di mana nih, Kawula Muda?

beasiswa OSC untuk jenjang magister sudah dibuka (MEDCOM)
Fri, 17 Feb 2023

Pendaftaran beasiswa Online Scholarship Competition (OSC) untuk program S2 atau magister kembali dibuka. Dapat diperebutkan mulai 9 Februari 2023 lalu, tersedia 80 beasiswa penuh yang bisa lo dapatkan, Kawula Muda! 

Bagi pemenang beasiswa, maka OSC akan membayar penuh uang pangkal hingga biaya kuliah selama empat semester (dua tahun). Peserta yang telah mendaftarkan diri pun akan mengikuti rangkaian seleksi, mulai dari tes daring, seleksi berkas, serta final test.

Pendaftaran beasiswa Online Scholarship Competition (OSC) untuk program S2 atau magister resmi dibuka (MEDCOM)

 

Terdapat beberapa syarat yang harus lo penuhi apabila ingin mendaftar beasiswa magister ini, yakni sebagai berikut! 

- Warga negara Indonesia (WNI),

- Terbuka untuk Tenaga Pengajar dan Umum

- Minimal IPK S1 3.0

- Alumni program S1 dari perguruan tinggi terakreditasi

- Pendaftar tidak sedang mendaftar, menerima, atau akan menerima beasiswa lain

- Melengkapi profil pendaftaran di laman osc.medcom.id 

- Memiliki motivasi tinggi untuk kuliah.

Adapun terdapat 11 perguruan tinggi yang dapat lo pilih untuk dibiayai lewat beasiswa ini. Kampus-kampus tersebut adalah sebagai berikut. 

- Universitas Mercu Buana

- Universitas Bunda Mulia

- Universitas Esa Unggul

- Institut Teknologi Nasional Bandung

- Telkom University

- Universitas Kristen Maranatha

- Universitas Duta Wacana

- Universitas Atma Jaya Yogyakarta

- Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya

- Universitas Islam Malang,

- Universitas Gajayana.

Sementara itu, OSC merupakan kompetisi beasiswa online pertama yang diselenggarakan di Indonesia. Di bawah naungan Surya edukasi Bangsa Foundation dan Medcom.is, beasiswa ini akan memudahkan putra-putri berprestasi Indonesia untuk melanjutkan pendidikan pascasarjana. 

Ini adalah tahun ketiga beasiswa untuk jenjang magister tersebut dilaksanakan. Diharapkan, para penerima beasiswa dapat menjadi sosok yang berkualitas dan berkontribusi dalam pembangunan Indonesia. 

Untuk Kawula Muda yang berminat, lo dapat mendaftarkan diri di sini, ya! 

Berita Lainnya