Hai Kawula Muda, yuk jangan bosan taati protokol kesehatan 3 M (memakai masker, menjaga Jarak, dan mencuci tangan)!
Hingga kini secara global kasus virus corona atau Covid-19 masih terus bertambah.
Melansir data dari laman Worldometers, hingga Minggu (6/9/2020) pagi, kasus Covid-19 di dunia terkonfirmasi sebanyak 27.042.187 kasus.
Dari jumlah tersebut, sebanyak 882.979 orang meninggal dunia dan 19.145.350 pasien dinyatakan sembuh.
Sementara itu, kasus aktif hingga saat ini tercatat sebanyak 7.013.858, dengan rincian 6.952.951 pasien dalam kondisi ringan dan 60.907 dalam kondisi kritis atau serius.
Berikut ini 10 negara dengan jumlah kasus Covid-19 terbanyak di dunia:
1. Amerika Serikat, 6.428.993 kasus, dengan 192.814 orang meninggal dan 3.705.937 pasien sembuh.
2. Brasil, 4.123.000 kasus, dengan 126.203 orang meninggal dan 3.296.702 pasien sembuh.
3. India, 4.110.839 kasus, dengan 70.679 orang meninggal dan 3.177.673 pasien sembuh.
4. Rusia, 1.020.310 kasus, dengan 17.759 orang meninggal dan 838.126 pasien sembuh.
5. Peru, 676.848 kasus, dengan 29.554 orang meninggal dan 498.523 pasien sembuh.
6. Kolombia, 658.456 kasus, dengan 21.156 orang meninggal dan 507.770 pasien sembuh.
7. Afrika Selatan, 636.884 kasus, dengan 14.779 orang meninggal dan 561.204 pasien sembuh.
8. Meksiko, 623.090 kasus, dengan 66.851 orang meninggal dan 434.667 pasien sembuh.
9. Spanyol 517.133 kasus, dengan 29.418 orang meninggal dunia.
10. Argentina, 471.806 kasus, dengan 9.739 orang meninggal dan 340.381 pasien sembuh.
Kasus Covid-19 di Indonesia juga tercatat mengalami peningkatan dari jumlah kasus, pasien meninggal dan juga yang sembuh.
Menurut data, hingga Sabtu (5/9/2020) pukul 12.00 WIB, kasus positif bertambah sebanyak 3.128. Sehingga jumlah total menjadi 190.665 kasus.
Untuk kasus sembuh bertambah sebanyak 2.220, sehingga total menjadi 136.401 pasien sembuh.
Namun, penambahan juga terjadi pada pasien meninggal karena infeksi Covid-19, yakni sebanyak 108 orang. Sehingga total jumlah yang meninggal dunia adalah 7.940 orang.
Yuk, jangan bosan untuk terus terapin protokol Kesehatan 3M ya, memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan.