Enggak kebayang gimana pihak penyelenggara menyediakan ini semua!
Riders menjadi sesuatu yang wajib disediakan oleh pihak penyelenggara ketika mengundang seorang musisi. Menjadi salah satu bagian dari kontrak, riders harus disediakan tanpa terkecuali, Kawula Muda.
Di bawah ini para penyanyi dunia memiliki riders yang aneh, unik, bahkan bisa dikatakan tidak masuk akal!
Apa saja riders aneh para musisi dunia? Simak daftarnya di bawah ini!
Pada awal kariernya di tahun 2010an, riders Justin Bieber dapat dikatakan mudah, seperti snack yang banyak, teh herbal, dan sepiring buah Kawula Muda! Namun, melansir beberapa sumber, riders Justin Bieber menjadi cukup rumit, loh. Sebut saja 10 sedan mewah, kursi pijat, jet pribadi yang harus siap untuk mengantarkan Justin, lilin aroma terapi, permen karet semangka, pisang organik, setengah galon susu almond, dan makanan sehat lainnya!
Bagi Adele, penting baginya untuk mendapatkan satu bungkus rokok Marlboro Lights dan korek, dua botol anggur merah California terbaik dan satu botol anggur putih Sauvignon Blanc California yang harus dingin. Tidak sampai di situ, Adele juga ingin cokelat ukuran kecil, permen karet, muesli, dan roti lapis yang tidak mengandung tomat, cuka, dan sambal.
Jangan sampai lo mendekatkan produk Coca Cola ya, Kawula Muda. Pasalnya, Beyonce terikat dengan kontrak bersama Pepsi. Tidak hanya itu, Beyonce juga ingin sopir yang ramah, paha ayam panggang, dada ayam, dan sayap yang dibumbui dengan kuat beserta saus pedasnya. Beyonce juga ingin ruang gantinya diatur dengan suhu 78 derajat!
Es krim Ben and Jerry’s yang banyak, permen, red bull, dan mac and cheese adalah hal yang wajib ada untuk riders Taylor Swift! Psst, Taylor juga sangat suka dengan Starbucks, loh. Pastikan pihak penyelenggara memesankan 1 Grande Iced Caramel Latte dengan 2 Sweet-N-Lows, 1 Grande Iced Americano dengan 2 Sweet-N-Lows dan susu kedelai, dan 1 potong roti Pumpkin.
Selama tur dunia “Last Girl on Earth”, Rihanna memasukkan karpet bulu besar bermotif binatang untuk ia berjalan di atas kaki sebagai riders-nya. Rihanna juga sangat menyukai gorden biru atau hitam dengan kesan ‘sifon biru es’ serta gorden putih untuk menutupi loker atau batu bata yang mungkin saja terlihat.
Katy Perry memiliki aturan tersendiri bagi pengemudi yang akan bertugas mengantarnya, yakni tidak boleh berkomunikasi dan tidak boleh menatap kursi belakang melalui kaca spion. Katy Perry juga ingin apel dan pir kering tanpa pemanis, edamame panggang kering yang sedikit asin dan tidak boleh mengirim bunga anyelir kepada Katy.
Lady Gaga sangat terobsesi dengan teh, ia meminta beberapa sedotan ekstra panjang. Tidak hanya itu, ia juga ingin air untuk merebus tehnya.
Drake ingin empat lusin dupa beraroma alami, alkohol yang banyak, makanan bebas babi, gunting, satu set pengeras suara, dan beberapa sabun peppermint, Kawula Muda.
Paul ingin semua barang bebas dari hal hewani, hal itu termasuk makanan, bahan, dan motif hewan. Diketahui, Paul McCartney adalah seorang vegetarian yang tidak memakan daging, hal itu yang membuat tidak hanya makanan, namun seluruh hal di dekat Paul McCartney tidak boleh berbau hewan!
Joe Jonas ingin ada 12 anak anjing dalam riders-nya. Sisanya, ia hanya ingin bir dan pai daging kok, Kawula Muda.
Kawula Muda, itulah riders aneh para penyanyi Barat yang aneh dan unik. Kalau lo jadi artis, mau minta riders apa?