Juicy Luicy dan Adrian Khalif Guncang "Konser Untuk Korban Sakit Hati" di Makassar

Kawula Muda pada kebagian ngga nih tiketnya kemarin??

Momen Adrian Khalif guncang "Konser Untuk Korban Sakit Hati" di Makassar (E-Motion Entertainment)
Thu, 29 Aug 2024

Kawula Muda, "Konser Untuk Korban Sakit Hati" sudah di pemberhentian kelima dari rangakaian tur Juicy Luicy dan Adrian Khalif di kota terakhir yaitu Makassar

"Konser Untuk Korban Sakit Hati" Makassar adalah kota terakhir yang tiketnya terjual habis, setelah sebelumnya tiket konser di kota Jakarta, Semarang, Yogyakarta, Surabaya dan Bandung sudah lebih dulu ludes terjual.

Tur konser yang diselenggarakan pada Minggu, 25 Agustus 2024 tepatnya di Lapangan Parkir Phinisi Point dipadati lebih dari 4.500 penonton.

“Yes, Makassar baru aja sold out tiga hari menjelang konser, which is 22 Agustus kemarin. Makassar ini jadi satu-satunya kota dengan venue outdoor, yang pasti kapasitasnya paling besar dibanding venue di kota-kota lain. Sebelum-sebelumnya 2.000, 3.000, ini bisa lebih dari 4.500 orang. Jadi sejak awal kami sudah punya persiapan untuk tiket ini nggak habis terjual. Ternyata the power of Juicy Luicy dan Adrian Khalif ya, tiketnya sold out juga,” jelas Yoshel Ramlie selaku Co-Founder dari SOD Live.

Momen Juicy Luicy tampil "Konser Untuk Korban Sakit Hati" di Makassar, pada Minggu (25/8/2024). (E-Motion Entertainment)

Suasana konser semakin ramai ketika Adrian Khalif bergabung dengan Juicy Luicy di atas panggung untuk membawakan lagu andalan mereka berjudul “Sialan”. 

Suara lantang penonton yang ikut bernyanyi di setiap lagu yang dibawakan mewarnai kemeriahan "Konser Untuk Korban Sakit Hati" malam itu.

Adrian Khalif dan Uan Kaisar (Vokalis Juicy Luicy) mengungkapkan kesenangannya atas suksesnya "Konser Untuk Korban Sakit Hati" Makassar. 

“Makassar gokil! Kirain tiketnya nggak bakal sold out, ternyata sold out juga H-3. Best banget warga Makassar, can’t wait to go back here!” ungkap Adrian Khalif.

“Makasih banget pokoknya buat teman-teman semua yang ada di Makassar, yang udah datang, udah beli tiketnya, udah seru-seruan bareng di konser tadi. Happy banget karena energi baiknya nyampe gitu dari penonton ke kita, ke gue, ke Adrian juga pasti! Mau banget balik lagi ke sini, undang kita lagi ya!” tutup Uan Kaisar, Vokalis Juicy Luicy.

Kawula Muda, untuk mengetahui Informasi lengkap mengenai "Konser Untuk Korban Sakit Hati" dapat diakses melalui akun Instagram @konseruntukkorbansakithati atau www.konseruntuk.com.

Berita Lainnya