Taylor Swift Resmi Rilis “This Love (Taylor’s Version)”

Kawula Muda, kabarnya Taylor bakal segera rilis album "1989 (Taylor's Version)"

Penyanyi dan pencipta lagu asal Amerika, Taylor Swift. (INSTAGRAM/TAYLOR SWIFT)
Sun, 08 May 2022

Taylor Swift baru saja merilis salah satu karya klasiknya yang berjudul This Love (Taylor’s Version) pada Jumat (06/05/2022). Lagu ini merupakan versi rekaman ulang dari lagu hitnya berjudul sama yang terdapat dalam album “1989” yang dirilis pada 2014 lalu.

Kabarnya, This Love (Taylor’s Version) bakal jadi bagian dari album “1989 (Taylor’s Version)” yang diduga akan segera dirilis. Sebelumnya, Taylor telah beberapa kali memberikan petunjuk bahwa album “1989” akan menjadi album versi rekaman ulang Taylor Swift selanjutnya.

Sementara itu, saat merilis This Love (Taylor’s Version), pemenang Grammy itu mengunggah sampul lagunya ke Instagram.

“This Love (versiku!) sudah rilis dan aku lagi menghidupkan kembali tur konser 1989 dan benar-benar intens, enggak masalah,” kata Taylor.

This Love (Taylor’s Version) dirilis hanya beberapa jam setelah Taylor mengumumkan bahwa lagu ini muncul di trailer serial Amazon Prime Video berjudul This Summer I Turned Pretty.

This Love sebenarnya berawal dari sebuah puisi dan menjadi satu-satunya lagu yang ditulis Taylor secara mandiri di album “1989”. Lagu ini ditulis pada 2012 lalu dan jadi lagu pertama yang ditulis oleh Taylor untuk album tersebut.

Lagu ini bercerita tentang cinta lama yang bersemi kembali, di mana perasaan jatuh cinta pada seseorang kembali muncul setelah sekian lama hilang.

Sejak produser Scooter Braun membeli dan menjual master Taylor Swift, dia telah merekam ulang lima album pertamanya. Taylor sebelumnya telah meluncurkan “Red (Taylor’s Version)” yang berisi rekaman ulang dari albumnya yang terkenal di 2012 berjudul “Red”.

Bersamaan dengan itu Taylor juga merilis kembali versi rekaman ulang dari album keduanya “Fearles (Taylor’s Version) yang berisi rekaman ulang 27 lagu dengan durasi hampir dua jam.

Pelantun Back To December ini juga telah merilis lagu Wildest Dream dari album “1989” dengan konsep rekam ulang versi dirinya. Para penggemar Taylor Swift juga dapat segera mendengar lagu terbaru dari Taylor, ia memberikan teaser rilisan Carolina, sebuah lagu baru yang ia tulis bersama produser Aaron Dessner.

Apakah Taylor akan segera merilis album “1989 (Taylor’s Version)? Kita tunggu saja ya!


Berita Lainnya