Kawula Muda, “The Metallica Blacklist” akan dirilis untuk sambut ulang tahun band tersebut.
Rina Sawayama telah ikut ambil bagian dalam pembuatan album tribute terbaru Metallica. Penyanyi Jepang-Inggris itu membagikan cover barunya untuk lagu milik band metal legendaris yang berjudul Enter Sandman pada Kamis (26/08/2021).
Versi baru dari lagu keluaran 1991 itu akan menjadi bagian dari album cover Metallica bertajuk “The Metallica Blacklist”, yang akan dirilis 10 September mendatang, dalam rangka perayaan ulang tahun Metallica.
Diproduksi oleh kolaborator langganan Rina, yaitu Clarence Clarity, versi baru Enter Sandman mempertahankan elemen-elemen rock dari single aslinya. Secara keseluruhan, cover ini menawarkan ciri khas penyanyi berusia 31 tahun itu dalam memadukan cita rasa n pop dan rock.
Drum yang menghentak dan vokal yang terdistorsi, membawa sentuhan baru pada musik rock sehingga terdengar lebih modern.
Bersamaan dengan rilis cover tersebut, Rina juga mengunggah video lucunya saat sesi latihan bersama Clarence di Instagram.
Rina merupakan artis kedua yang telah mengcover Enter Sandman, setelah band rock Weezer merilis versi lain lagu tersebut pada Agustus lalu. Selain Rina dan Weezer, masih akan ada beberapa versi lain Enter Sandman yang akan dibawakan oleh Alessia Cara & The Warning, Mac Demarco, Ghost, dan Juanes. Semua versi cover tersebut akan ditampilkan di album “The Metallica Blacklist”.
“The Metallica Blacklist” melibatkan 53 artis untuk mengcover 12 lagu ikonis Metallica dari album studio kelima mereka bertajuk “Metallica” (1991) atau yang lebih dikenal dengan sebutan The Black Album.
“Album ‘The Metallica Blacklist’ dibuat untuk merayakan pengaruh abadi Metallica bersama 50+ artis luar biasa yang mencakup berbagai genre, generasi, budaya, benua, dan hal-hal lainnya. Masing-masing (artis) menyumbangkan interpretasi unik lagu favorit mereka dari Black Album,” bunyi deskripsi yang tercantum di situs resmi Metallica.
Beberapa artis lain yang ikut berkontribusi pada proyek khusus ini di antaranya Miley Cyrus (bersama Elton John), J Balvin, Chris Stapleton, Phoebe Bridgers, St. Vincent, hingga Corey Taylor dari Slipknot.
Seluruh keuntungan yang didapat dari masing-masing trek album ini akan disumbangkan ke sejumlah organisasi sosial baik milik Metallica, maupun yang dipilih sendiri oleh artis bersangkutan, dari berbagai belahan dunia, seperti organisasi Save The Children, Music Venue Trust, The Special Olympics, Tobi’s Small Dog Rescue, Musc Children’s Hospital, Mutual Aid Disaster Relief Richmond, UN Women, UNHCR, dan masih banyak lainnya.
Dengarkan cover resmi Rina Sawayama untuk lagu Enter Sandman milik Metallica di bawah ini: