Rilisan Lagu Barat Terbaru Minggu Ini!

Lagi banyak yang pake bahasa Spanyol ni, Kawula Muda

Ilustrasi musik (UNSPLASH/Namroud Gorguid)
Sun, 22 May 2022

Setiap minggunya, Prambors merangkum rilisan lagu terbaru dari berbagai musisi, mulai dari lokal hingga internasional. Berikut beberapa rilisan lagu terbaru rekomendasi Prambors yang menarik untuk didengar minggu ini!

Harry Styles - “Late Night Talking” 


Dengan beat yang ceria, lagu ini seolah bercerita rasanya jatuh cinta dan tidak pernah merasa ‘cukup’ untuk bertemu dia. Terdapat beberapa spekulasi terkait makna dari lagu ini, salah satunya merujuk bahwa lagu ini diinspirasi oleh sosok Olivia Wilde. 

Hal yang membuat para warganet yakin adalah lirik “You stub your toe or break your camera”. Lirik tersebut seolah merujuk pada Olivia yang berkarier sebagai sutradara dan mungkin saja ‘sesuatu’ terjadi di antara mereka. 

Marshmello & Tokischa - “ESTILAZO”


Lagu berbahasa Spanyol tersebut dimaksudkan untuk mendukung pembebasan seksual, feminisme, dan inklusi gender. Sementara itu, baik Marshmello dan Tokischa mengaku bahwa mereka senang bisa bekerja sama untuk menggarap lagu ini. 

“Di luar kecintaan saya yang jelas untuk musik Dominika dan ritme latin lainnya, saya juga merupakan penggemar berat musik elektronik (EDM),” tutur Tokischa. Ia juga menjelaskan bahwa sangat menyenangkan dapat membawakan lagu tersebut dalam bahasa Spanyol walau pada awalnya ditulis dalam bahasa Inggris. 

Camila Cabello feat. Maria Becerra - “Hasta Los Dientes”


Dalam bahasa Spanyol, judul lagu tersebut berarti “ke gigi” jika diterjemahkan ke bahasa Indonesia. Salah satu lirik yang mencerminkan maksud lagu tersebut adalah “Aku tidak ingin berbagi denganmu, aku ingin kamu hanya untukku. Apakah kamu mengerti? Bahkan gigiku sakit.”

Dalam lagu terbaru Camilla tersebut, ia seolah sedang tergila-gila dengan cintanya sehingga tidak dapat memikirkan hal lain. Bahkan, hal tersebut membuat giginya sakit. Beat yang catchy juga mengajak pendengar berdansa sambil mendengar lagu ini. 

Young Cocoa - “Nova”


Dengan beat yang ringan dan lirik yang sederhana, lagu ini rupanya memiliki pesan mendalam. Dalam bahasa Inggris, frasa ‘Nova’ menjelaskan posisi bintang yang tiba-tiba menjadi sangat terang, tetap perlahan kembali redup. Dengan durasi 2 menit 30 detik, lagu ini menceritakan cepatnya seseorang datang dan pergi. 

Sementara itu, aksen rap pada lagu ini turut menjadikan 'Nova' semakin catchy. Lo sudah bisa dengerin lagu ini di berbagai platform ya! 

Mana lagu favorit lo, Kawula Muda?

Berita Lainnya