Apa lagu .Feast favorit lo, Kawula Muda?
Grup band musik .Feast telah aktif lebih dari 10 tahun sejak 2012 lalu. Merayakan hal tersebut, band tersebut akan menggelar rangkaian tur showcase perdana yang bertajuk “Tur Semesta”, Kawula Muda!
Pada showcase panjang tersebut, .Feast akan menampilkan lagu-lagu dari 4 earth dari 5 rilisan selama 10 tahun terakhir. Hal itu pun termasuk album debut mereka, Multiverses (2017) hingga album terbaru mereka Adi Lara Insani (2022).
“Setelah 10 tahun akhirnya salah satu cita-cita kami, memiliki tur dengan konsep showcase, bisa terlaksana. Ini adalah tur perdana kami setelah bermusik selama kurang lebih 10 tahun,” terang Fadli Fikriawan, bassist .Feast mengutip siaran pers pada Jumat (20/01/2023).
Lebih lanjut, rencananya setiap show akan berjalan kurang lebih selama 120 menit untuk set .Feast.
“Jadi kurang lebih 1 setlist akan terisi 18-22 lagu yang rotasinya akan berbeda di setiap titik tur. Ini adalah kali pertama kami membawakan sebuah konser dengan format panjang dan membawakan hampir seluruh lagu dari katalog yang kami punya,” lanjutnya.
Tur pun akan dibuka di Bandung yang bertempat pada Critical 11 Bandung, Jumat (20/02/2023). Selain Bandung, tujuh titik lainnya yang menjadi lokasi showcase .Feast adalah Bali (27 Januari), Palembang (29 Januari), Pontianak (11 Februari), Surabaya (12 Februari), Makassar (19 Februari), Semarang (25 Februari), dan ditutup di Jakarta (16 Februari).
Tiket untuk showcase besar tersebut sudah mulai dibuka sejak 27 Desember 2022 lalu lewat laman Tiketapasaja. Hanya terdapat satu tiket berupa ‘normal’ yang dibanderol mulai dari Rp 150.000 hingga Rp 200.000 sesuai lokasi. Adapun konser tersebut bekerja sama dengan promotor Nada Promotama dan didukung oleh label Sun Eater, Kawula Muda!
Jargon #MasihMarah pun dipilih sebagai narasi utama tur tersebut. Hal tersebut siring dengan narasi lagu-lagu Feast. Yang tercipta di dunia fiktif Multisemesta khas kritik yang selama ini mereka ciptakan.
Lebih lanjut, kini .Feast memantapkan untuk tidak hanya berfokus pada kritik sosial dan politik masyarakat. Band dengan vokalis Baskara Putra tersebut menjanjikan akan menyiapkan lagu-lagu baru yang lebih meluas tetapi masih dengan rasa marah yang sama.
“Tur Multisemesta juga menjadi awal untuk memperkenalkan identitas .Feast fase selanjutnya, menutup babak pertama setelah 10 tahun. Jadi, visual dan identitas .Feast akan digarap dengan nuansa yang baru dan berbeda dari sebelumnya, namun masih dengan semangat marah-marah yang sama. Jadi itulah alasan kami membawa narasi #MasihMarah di tur ini,”