Cus ke sana yuk, Beatlemaniacs!
The Beatles kembali ke dunia musik melalui lagu “Now and Then” yang telah rilis pada 2 November 2023 lalu.
Lagu dari bantuan teknologi AI ini dinyanyikan oleh John Lennon, dikembangkan oleh Paul McCartney, George Harrison dan Ringo Starr yang akhirnya diselesaikan oleh dua member The Beatles yang tersisa, Paul dan Ringo.
“Now and Then” adalah lagu yang ditulis oleh John Lennon dan pernah dinyanyikan di rumahnya di Dakota, New York City pada tahun 1970an. Di tahun 1994, istri dari John, Yoko Ono, menyerahkan kaset dummy kepada Paul McCartney yang berisikan rekaman kasar dari suara John Lennon.
Untuk merayakan perilisan lagu “Now and Then” dari The Beatles, Universal Music Indonesia membawa karya-karya band legendaris menjadi hidup dengan cara yang unik dan menyeluruh melalui “The Beatles: Now And Then Exhibition di Lippo Mall Kemang” pada tanggal 18-19 November 2023.
Exhibition yang dibuat untuk pertama kalinya mengundang pengunjung untuk mengenang The Beatles dengan lagu terbarunya yaitu “Now And Then”.
Pengunjung akan merasakan betapa megahnya lagu-lagu dan semua karya The Beatles sepanjang perjalanan kariernya di dalam exhibition. Pengunjung akan melihat cerita di balik pembuatan lagu “Now And Then” yang sudah dimulai dari tahun 1970-an dan pada akhirnya dirilis 2023.
Selain itu exhibition ini juga mengundang para penikmat musik berusia muda untuk membuat kenang-kenangan dengan mirror selfie bersama The Beatles. Pada akhir perjalanan exhibition, semua pengunjung dapat menikmati lagu “Now And Then” dan bernyanyi bersama-sama di dalam listening room.
Kawula Muda, “Now and Then” juga sudah hadir dalam film pendek dokumenter pembuatan karya dari band legendaris tersebut yang sudah bisa ditonton melalui kanal YouTube The Beatles.
Film dokumenter “Now And Then - The Last Beatles Song” yang berdurasi 12 menit, ditulis dan disutradarai oleh Oliver Murray. Film pendek yang mengharukan ini menceritakan kisah di balik lagu terakhir Beatles, dengan cuplikan dan komentar eksklusif dari Paul, Ringo, George, Sean Ono Lennon, dan Peter Jackson.