Lagu dan Album Terbaru Minggu Ini: Jisoo, Elephant Kind hingga Charlie Puth

Mana yang catchy di telinga lo, Kawula Muda?

Jisoo, Elephant Kind, dan Charlie Puth baru saja merilis lagu dan album terbaru minggu ini (KOLASE PRAMBORS)
Sun, 02 Apr 2023

Memasuki awal April, Prambors merangkum rilisan lagu sampai album terbaru dari berbagai musisi, mulai dari musisi lokal hingga internasional. Berikut beberapa lagu baru dan album baru rekomendasi Prambors yang menarik untuk masuk playlist Kawula Muda!

Jisoo - “Flower”


Jisoo BLACKPINK akhirnya merilis single solo pertamanya yang bertajuk “Flower”. Debut perdana Jisoo sebagai solo ini merupakan bagian dari album solo pertamanya berjudul Me. Adapun selain lagu, video klip dari single “Flower” juga telah tersedia di YouTube. 

Lagu ini cepat menarik perhatian karena lirik yang catchy sekaligus manis. Tidak hanya itu, Jisoo juga memperlihatkan koreo tarian yang mudah untuk diikuti, loh! Menarik sekali, bukan?

Charlie Puth - “That’s Not How This Work”


Penulis lagu dan produser nominasi GRAMMY Charlie Puth baru saja merilis musik terbarunya “That’s Not How This Work”. Adapun lagu ini berkolaborasi dengan duo pemenang Grammy yaitu Dan + Shay. 

Lagu ini bercerita tentang hubungan tidak sehat antara pasangan kekasih belia. Diproduksi dan ditulis oleh Charlie Puth bersama dengan Dan Smyers, "That's Not How This Works" dibuka dengan vokal solo lembut Charlie Puth. Lagu ini melanjutkan momentum lembutnya karena mengintegrasikan vokal penuh perasaan dan harmoni duo Country Dan + Shay.

Elephant Kind - EP Superblue


Band Indonesia Elephant Kind merilis EP terbaru yang bertajuk Superblue. Lewat lagu-lagu terbaru mereka, Elephant Kind menyebut ingin menghilangkan batasan apa yang disebut dengan ‘normal’ dan memeluk keindahan dari keberagaman. 

"Musik tak mengenal batas, dan perjalanan kami terasa seperti kami adalah alien di dunia yang baru. Kami percaya lirik dan ritme musik kami akan melewati berbagai batasan budaya dan bahasa, dan membawa kami lebih dekat ke rumah baru kami,” tutur sang vokalis, Bam Mastro, mengutip siaran pers pada Jumat (31/03/2023). 

Fall Out Boy - Album So Much (For) Stardust

Band rock populer Fall Out Boy baru saja merilis album studio kedelapan mereka, So Much (For) Stardust. Adapun single utama dari album ini adalah “Love From The Other Side”. Selain itu, lagu terbaru “Hold Me Like a Grudge” juga telah dirilis dalam bentuk video musik. 

Pada musim panas ini, Fall Out Boy juga akan menyelenggarakan tur utama global So Much For (Tour) Dust di seluruh dunia. Dimulai pada 21 Juni di Wrigley Field Chicago, tur tersebut akan berlanjut ke Amerika Utara, Inggris, dan Eropa.

Phoenix ft Clairo - “After Midnight”


Phoenix telah merilis versi baru dari “After Midnight” dengan berkolaborasi bersama Clairo. Versi kali ini merupakan remix versi pertama “After Midnight” pada 2022 lalu dan mengedepankan synth-pop yang bergairah. "Kami mencintai Claire sejak hari pertama," seru Phoenix dalam sebuah pernyataan. 

Clairo pun menambahkan, "Saya telah menjadi penggemar berat Phoenix selama yang saya ingat, dan saya sangat bersyukur mereka meminta saya untuk bernyanyi di remix ini.

Berita Lainnya