Nyaman banget nih, Kawula Muda.
Menonton konser sambil berbaring? Yup! Di konser musik Max Richter lo bisa menikmati konser musik dengan berbaring di atas kasur!
Dalam konser musik yang bertajuk "Sleep" ini, berada di New York, Amerika Serikat yang sudah terjadi pada 2018 lalu.
Melansir dari laman Rolling Stone, Jumat (16/06/2023), terdapat 560 kasur untuk para penonton konser "Sleep". Biasanya, konser Max Richter ini digelar di dalam ruangan walau tetap dengan jumlah yang terbatas karena memakai kasur.
Dikutip dari Mens Health, harga untuk menonton konser Max Rithcher bertajuk "Sleep" dibanderol dengan 250 dolar AS atau sekitar Rp 3.739.012 pada 2018 lalu. Konser pun berlangsung selama 8 jam, Kawula Muda.
"Meskipun digelar di gedung yang besar, kami hanya bisa menyediakan 100-an kasur saja," kata Max Ritcher kepada Rolling Stone.
Melansir dari Rolling Stone, menurut Max, salah satu hal yang menjadi inti dari karya ini adalah pengalaman mendengarkan musik kontemporer.
“Ketika kami pergi tidur biasanya, kami melakukan sesuatu yang sangat pribadi. Ini semacam hubungan yang intim dan pribadi dengan kemanusiaan fisik kita. Orang-orang pergi ke suatu tempat dan tidur dengan sekelompok orang asing yang belum pernah mereka temui, ada semacam tindakan kepercayaan di sana. Jadi, di satu sisi, wajar saja untuk mencoba dan ingin mengembangkannya menjadi lebih banyak orang," jelasnya.
Untuk membawakan konser ini, Max Richter mengatakan juga berbincang dengan ahli saraf David Eagleman untuk menemukan apakah ada dasar ilmiah di balik musik yang membantu kita tidur.
Ahli saraf tersebut menentukan suara dan nada mana yang meningkatkan tidur, yang membantu orang untuk memulihkan tenaga secara fisik dan mental.
Pada 2015, Max juga telah merekam album berisi 31 lagu sebagai lagu pengantar tidur, yang telah diubah menjadi konser menginap di museum Wellcome Collection di London, Philharmonie de Paris di Prancis, SXSW di Austin Texas, hingga di Spring Studios di kota New York.