Kawula Muda, kolaborasi ini keren abis.
Lagu patah hati tak melulu soal musik balad yang mendayu-dayu dan menyedihkan. Gebrakan berbeda disajikan oleh duo EDM, Galantis, yang menggandeng Little Mix dan David Guetta dalam lagu terbarunya, Heartbreak Anthem.
Lagu ini akhirnya dirilis pada Kamis (20/05/2021), setelah sempat bocor beberapa waktu lalu. Galantis menggarap lagu ini lebih dari satu tahun dengan produksi yang dibangun dari string dan synth yang berani.
Single Heartbreak Anthem datang bersama video musik resmi yang diunggah melalui kanal YouTube Galantis. Klip itu menjadi video musik kedua yang menampilkan Little Mix sebagai trio, setelah sebelumnya mereka tampil di video Confetti bersama Saweetie.
Disutradarai oleah Samuel Douek, video tersebut dibuka dengan visual dari panggung orkestra. Produksi panggung ini disebut Winged Fatales, dengan menampilkan kisah malaikat yang jatuh daru dunia lain.
Ketiga member Little Mix yaitu Ja Thirlwall, Leigh-Anne Pinnock, dan Perrie Edwards, tampil dengan kostum bak malaikat bersayap.
Meski menyajikan lirik patah hati yang menyakitkan yang seakan ditujukan kepada para mantan, lagu ini dikemas dalam musik EDM yang membuat pendengarnya tidak akan menangis karena kesedihan, melainkan menari mengikuti alunan musik yang cukup powerful.
Dengan lagu ini, kisah patah hati yang biasanya cenderung emosional berubah menjadi lebih bahagia dan berevolusi.
Tidak ingin berkutat pada sakit hati yang mendalam, lagu ini seakan mengajak pendengarnya untuk lebih fokus dan berdamai pada kegagalan hubungan, menjadi diri yang lebih baik dan tidak menyimpan dendam.
Berbicara soal penggarapan lagu ini, salah satu member Galantis, Christian Karlsson, menjelaskan bahwa kolaborasi antar negara ini dikerjakan dari jarak jauh, dengan materi yang dikirim bolak balik balik dari London (Little Mix) ke Los Angeles (Atlantic Records) lalu ke Stockholm (Galantis), hingga ke Paris (David Guetta).
“Lagu ini dimulai hanya dengan mengembangkan akord di sebuah studio di London tepat sebelum pandemi… Lagu ini merupakan pekerjaan jarak jauh yang telah berjalan selama berbulan-bulan, dengan materi dikirim bolak-balik dari London ke Los Angeles ke Stockholm ke Paris," kata Christian dalam sebuah pernyatan, mengutip Rolling Stone.
“Kami sudah lama berbicara dengan David soal kerja sama, dan adanya Little Mix dengan vokal mereka yang unik dan kuat membuat lagu ini sangat istimewa,” kata dia menambahkan.