Jungkook BTS Mendadak Live di Weverse, Tembus Rekor 20 Juta Penonton Real Time!

ARMY pada kangen yaaa~

Jungkook BTS sukses mengumpulkan lebih dari 20,2 juta penonton saat live weverse (Getty Images)
Fri, 20 Dec 2024

Jungkook BTS, yang sekarang lagi menjalani wajib militer, baru aja bikin sejarah baru di Weverse, Kawula Muda.

Lewat siaran langsungnya hari Rabu (18/12/2024), dia sukses mengumpulkan lebih dari 20,2 juta penonton

Angka ini melampaui rekor sebelumnya yang juga dia buat, yaitu 16 juta penonton.  

"Aku dikasih tahu kalau aku boleh live, jadi ya aku di sini bareng kalian selama liburan," ucap Jungkook di siarannya pada Rabu (18/12/2024)

Dia cerita kalau selama liburannya, dia rajin olahraga seperti jogging dan latihan beban supaya tetap fit. 

Sepanjang siaran, Jungkook memanjakan fans dengan menyanyikan sekitar 30 lagu, termasuk cover dari lagu-lagu artis K-pop lainnya seperti "To.X" dari Taeyeon, "APT" dari Rosé, dan "Magnetic" dari ILLIT. 

Dia juga menyanyikan lagu-lagu dari sesama member BTS, seperti "I’ll Be There" milik Jin dan "Winter Ahead" milik V. 

Jungkook BTS Adakan Live di akun Weverse nya (weverse)

Nggak lupa, Jungkook juga membawakan lagu-lagu hits miliknya, seperti "Standing Next to You" dan "3D" yang berkolaborasi dengan Jack Harlow.  

Fans merasa terhibur, apalagi Jungkook sempat memberikan pesan hangat di akhir siarannya. 

"Aku harap kalian semua tetap sehat, dan aku bakal terus latihan sampai kita bisa ketemu lagi," katanya.  

Selain siaran langsungnya yang bikin geger, Jungkook juga mencetak prestasi besar di dunia musik. 

Di Billboard Music Awards 2024 yang digelar pada 13 Desember, dia berhasil membawa pulang dua penghargaan: Top K-pop Album untuk album Golden dan Top Global K-pop Song untuk lagu utama album tersebut, Standing Next to You. 

Nggak cuma itu, dia juga menorehkan sejarah dengan masuk di peringkat No. 60 Tangga Lagu Akhir Tahun Billboard, menjadi artis Korea dengan posisi tertinggi untuk tahun ini.  

Jungkook resmi memulai wajib militernya pada 12 Desember tahun lalu dan dijadwalkan menyelesaikan tugasnya pada 11 Juni tahun depan.

Berita Lainnya