Siap-siap war tiket, nih!
88Rising akhirnya mengumumkan akan datang ke Jakarta setelah 2 tahun absen karena pandemi Covid-19, nih dalam Head in the Clouds Jakarta yang bakal digelar di Community Park PIK 2, Jakarta Utara, 3-4 Desember 2022.
Buat lo yang mau nonton, tiket Head in the Clouds Jakarta 2022 mulai dijual pada Kamis, 4 Agustus pukul 10.00 WIB.
Untuk pembayaran, Kawula Muda bisa menggunakan bank BCA sebagai official payment partner dan Blibli.com, yang juga official e-commerce partner Head in the Clouds Jakarta kali ini.
Jika dilihat pada harga tiket Head in the Clouds di tahun 2020, ada beragam kategori. Di antaranya, kategori General Admission PRESALE seharga Rp 880.000, kategori Exclusive GA Bundle-PRESALE 1 dengan harga Rp 1.388.000 dan kategori Exclusive VIP Bundle-PRESALE 1 dijual seharga Rp 2.488.000. Akan tetapi, Head in the Clouds dua tahun lalu diundur lantaran masih dalam situasi pandemi Covid-19.
Festival tahun ini sekaligus menandakan pertama kalinya Head in the Clouds secara internasional selama 2 hari, loh!
Selain itu, Head in the Clouds Jakarta akan menampilkan artis-artis terkenal dari seluruh dunia, loh! Konsep produksi yang unik dan memukau, ditambah pameran seni dan makanan khas Indonesia juga jadi highlight dalam acara ini.
Head in the Clouds Music & Arts Festival memulai debutnya pada 2018 sebagai festival musik Asia-sentris pertama di AS. Di 2021 Head in the Clouds menjadi festival yang berlangsung 2 hari, dengan pengembalian terbaru pada Agustus 2022 di Los Angeles, California.
"Kami sangat senang akhirnya dapat membawa festival musik Asia satu-satunya di dunia ke kota yang dekat di hati kami seperti Jakarta." kata Sean Miyashiro, pendiri dan CEO 88rising.
So, jangan ketinggalan buat beli tiket Head in the Clouds, ya! Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi http://jkt.hitcfestival.com/