Siapa yang kemarin nonton Hammersonic juga, Kawula Muda?
Hammersonic 2024 telah usai digelar selama dua hari, tepatnya pada 4 dan 5 Mei 2024.
Festival musik cadas terbesar se-Asia Tenggara ini digelar cukup meriah di Carnaval Beach Ancol.
Festival musik metal Hammersonic yang dipromotori oleh Ravel Entertainment tahun ini menghadirkan sebanyak 55 band metal dari luar negeri hingga tanah air, Kawula Muda.
Sedari hari pertama, di tengah panasnya Carnaval Beach Ancol, rupanya tidak menyusutkan semangat para pecinta musik metal.
Pada hari pertama, ada dua nama penampil yang ditunggu sebagian besar Hammerhead, mereka adalah Saosin dan A Day To Remember (ADTR).
Seperti yang kita tau, Saosin awalnya bukan salah nama yang mengisi line up Hammersonic 2024. Cove Reber dkk ini menggantikan Alesana yang batal tampil.
Kendati bukan nama yang masuk rencana, Saosin sukses menggetarkan panggung Hammersonic dengan lirik melankolis dari band asal California ini.
Sementara itu, A Day To Remember yang memang menjadi salah satu headliner Hammersonic 2024 mampu menghipnotis ribuan penonton.
Penampilan ADTR di Hammersonic 2024 merupakan kali keduanya manggung di Indonesia, setelah terakhir 2012 lalu.
Tahun ini, mereka membawakan lagu-lagu macam “The Downfall of Us All,” “All I Want,” “Miracle,” “Paranoia,” “Have Faith In Me,” dan beberapa hits lainnya secara bergantian mereka bawakan.
Selanjutnya di hari kedua, ada lebih banyak Hammerhead yang semakin memadati Carnaval Beach Ancol.
Wajar saja, karena ada banyak nama besar yang akan tampil di hari kedua Hammersonic 2024, sebut saja Suicide Silence, Misery Index, As I Lay Dying, Cradle of Filth hingga Lamb of God.
Suicide Silence tampil menggila hari itu, para penonton tampak antusias menonton band yang seharusnya tampil di Hammersonic 2020 namun gagal.
Sementara itu, As I Lay Dying menebus ekspektasi penonton dengan getaran di telinga dan di dada.
Nama As I Lay Dying tentu saja menjadi salah satu nama besar bagi pecinta musik metal. Saat lagu-lagu macam “Blinded” dan “My Own Grave” dibawakan, sontak membuat penonton headbang.
Dan sampailah pada puncak kengerian Hammersonic Festival 2024, Lamb of God mampu menutup sajian festival musik metal terbesar se-Asia ini dengan sempurna.
Naik panggung setelah tirai yang menghalangi terbuka, Randall Blythe sang vokalis langsung menyapa crowd yang telah mengerumuni area penonton.
Berkali-kali, crowd penonton Lamb Of God membuat circle pit saat musik cadas yang dimainkan Randall Blythe dkk dimainkan.
Lamb Of God gak pernah gagal bikin para penonton takjub dengan aksi panggungnya, tak terkecuali saat tampil di Hammersonic 2024.
Akhir kata, Hammersonic 2024 tetap berkesan, meskipun masih ada beberapa aspek yang memang harus diperbaiki.
Lagipula, mau seperti apapun Hammersonic tetap jadi hajatan setahun sekali pecinta musik metal di tanah air.